BERITA POPULER: Coba Semprot Baking Soda pada Tanaman Tomat hingga 4 Manfaat Air Es Dalam Proses Memasak

By Yosa Shinta Dewi, Jumat, 21 Agustus 2020 | 10:00 WIB
Coba semprot tanaman tomat dengan baking soda (jcomp)

Nakita.id - Berikut beberapa berita populer Nakita.id yang dirangkum pada Jumat (21/8/2020).

1. Coba Semprot Baking Soda pada Tanaman Tomat, Lihat Hal Mengejutkan Ini Akan Terjadi

Tomat salah satu tanaman yang kerap dibudidayakan di area rumah dan tidak membutuhkan lahan luas.

Coba Moms gunakan baking soda untuk semprot tanaman tomat dan lihat hasil yang didapatkan.

Saat Moms memulai untuk menanam tomat tentu sudah terbayang betapa nikmatnya buah tomat nanti baik diolah mentah maupun matang.

Baca Juga: BERITA POPULER: 10 Menit Saja Rendam Kaki dengan Baking Soda hingga Cara Mencerahkan Lutut dan Siku Gelap Bisa Dilakukan dengan Bahan Alami Satu Ini

Namun saat proses pemeliharaan kadang Moms dihadapkan pada sederet masalah tanaman.

Seperti hama, bubuk jamur, atau masalah lain yang mengganggu pertumbuhan tomat.

Susahnya, jika Moms mengatasi dengan bahan kimia berbahaya dikhawatirkan akan diambil oleh anak-anak dan dimakan tanpa dicuci bersih terlebih dahulu.

Nah, Moms harus coba cara paling aman satu ini dengan memanfaatkan baking soda.

Moms tentu sudah tak asing ya dengan bahan dapur satu ini yang kaya akan manfaat.

Baca selengkapnya di sini

2. Anak Tumbuh Remaja Tanpa Didampingi Pasha Ungu, Okie Agustina Mendadak Curhat Semakin Susah Jaga Pergaulan Kiesha Alvaro

Kiesha Alvaro, putra sulung Okie Agustina dan Pasha Ungu mulai beranjak remaja.

Tidak heran jika Kiesha mulai mengenal tentang cinta.

Ya, Kiesha Alvaro sekarang duduk di bangku SMA dan sudah mempunyai seorang kekasih.

Kiesha Alvaro kini disibukkan jadwal syuting sinetron Dari Jendela SMP yang tayang di SCTV.

Baca Juga: BERITA POPULER: Ini yang Terjadi Pada Wajah Ketika Kita Rajin Menguapkan Wajah dengan Air Hangat Seminggu Sekali hingga Ahok Tiba-tiba Dikabarkan Kembali Berurusan dengan Pihak Kepolisian

Di sinetron tersebut, Kiesha Alvaro berperan sebagai Roni sahabat Joko.

Potretnya yang tampan seperti sang ayah membuat Kiesha memiliki banyak penggemar.

Putranya kini sibuk berkarier sebagai pesinetron, tak ayal membuat Okie Agustina merasa rindu.

Apalagi karena syuting striping, Kiesha kini praktis jarang di rumah.

Baca selengkapnya di sini

3. Kabar Baik, Tangan Kanan Jokowi Sebut Pencairan BLT Rp600 Ribu Bakal Dipercepat, Begini Cara Cek Nama Penerima BPJS Ketenagakerjaan Via HP

Kabar soal terakhir bantuan penerimaan bantuan langsung tunai bakal segera diterima karyawan swasta Agustus ini.

Siap-siap menghitng hari, pencairan BLT Rp60 ribu bagi karyawan swasta yang gajinya di bawah Rp5 juta ini ternyata maju dari perkiraan awal.

Pencairan dipercepat, buruan cek siapa saja karyawan swasta penerima bantuan langsung tunai (BLT), caranya mudah dan cukup pakai HP.

Baca Juga: BERITA POPULER: Mbah Mijan Bunyikan Tanda Bahaya untuk Rumah Tangga Artis yang Sudah Tiga Kali Kawin Cerai hingga Rieta Amilia Pukul Telak Gosip Dirinya 'Ngemis' Saham RANS Entertainment pada Sang Menantu

Lalu kapan BLT Ketenagakerjaan cair? rencananya, BLT bagi karyawan swasta dicairkan Jokowi 25 Agustus nanti.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan program tersebut akan di-launching dan diserahkan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Segera pastikan Anda penerima BLT Rp600 untuk karyawan atau tidak, ada cara mudah mengecek Nama di BPJS Ketenagakerjaan ada di dalam artikel.

Diketahui, yang mendapatkan bantuan ini adalah karyawan swasta yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan bergaji di bawah Rp5 juta.

Ida Fauziyah mengumumkan bantuan akan diserahkan secara simbolis oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada tanggal ini.

Program bantuan langsung tunai (BLT) Rp 600 ribu untuk pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta akan cair akhir Agustus 2020.

"Untuk subsidi bulan September dan Oktober kita berikan pada akhir Agustus ini," kata Ida Fauziyah di kantor BP2MI, Jakarta Selatan, Minggu (16/8/2020).

Baca selengkapnya di sini

4. Nama Lesty Kejora dan Rizky Billar Ikut Disebut, Dewi Perssik Mendadak Bagikan Kabar Kurang Sedap: 'Apalah Saya yang Bukan Siapa-siapa'

Tak ada angin tak ada hujan, Dewi Perssik mendadak membuat klarifikasi.

Bukan soal masalah rumah tangga, Dewi Perssik membuat klarifikasi tentang vlog-nya bersama Rizky Billar dan Lesty Kejora yang menghilang.

Ya, beberapa waktu lalu, biduan yang akrab disapa Depe tersebut sempat mengunggah vlog dengan 'Leslar' lewat kanal YouTube pribadinya.

Sempat mencicipi manisnya trending nomor dua di Indonesia, nyatanya Dewi Perssik harus menelan pil pahit.

Baca Juga: BERITA POPULER: Jangan Coba-coba Minum Air Rebusan Jahe, Sereh, dan Jeruk Nipis Kalau Sedang Dalam Kondisi Ini hingga Rutin Minum Rebusan Air Kelapa, Penyakit Ini Tidak Akan Pernah Bersarang di Tubuh

Vlog-nya bersama Rizky Billar dan Lesty Kejora mendadak di-takedown.

Lantas, Dewi Perssik langsung membuat klarifikasi mengenai insiden tersebut.

Baca selengkapnya di sini

5. Jangan Lagi Ganti Air Es dengan Air Biasa, Ini 4 Manfaat Air Es Dalam Proses Memasak

Memasak dengan menggunakan tambahan air es atau air dingin mungkin terdengar aneh.

Namun Moms tentu sering menemukan beberapa resep yang menganjurkan penggunaan air es.

Karena Moms merasa itu tidak lazim, biasanya akan menggantinya dengan air biasa untuk memasak.

Kebanyakan orang meminum air es atau air dingin tersebut tanpa mencampur dengan makanan.

Baca Juga: BERITA POPULER: Ambil Segenggam Kulit Bawang Merah Lalu Taburkan ke Tanaman Hias di Rumah hingga Ahli Tarot Kuliti Habis Hubungan Rizky Billar dengan Lesty Kejora

Sebetulnya, apa fungsi air es pada masakan? Apakah kita harus mengikuti saran resep?

Berikut beberapa manfaat penggunaan air es dalam proses membuat masakan.

1. Merenyahkan

Moms pasti suka dengan gorengan yang renyah ketika dimakan.

Air es punya efek merenyahkan jika digunakan untuk gorengan bertepung.

Itu kenapa, biasanya resep menyarankan kita untuk menggunakan air es saat membuat batter (adonan pencelup yang cair).

Saat membuat gorengan bertepung, misalnya ayam tepung, kita sering mencelupkannya dulu ke telur dan baru melapisinya dengan tepung.

Baca selengkapnya di sini