Dikenal Punya Segudang Kandungan Baik, Tapi Ini Risiko yang Terjadi Jika Terlanjur Kebiasaan Minum Madu Dicampur Air Panas di Pagi Hari

By Yosa Shinta Dewi, Minggu, 23 Agustus 2020 | 08:30 WIB
Bahya minum madu dicampur air hangat (Pexels.com/ Andrea Piacquadio)

Nakita.id - Setiap pagi punya kebiasaan minum madu dicampur air panas?

Mulai sekarang, ada baiknya pikir dua kali jika ingin meneruskan kebiasaan minum madu dicampur panas.

Madu memang dikenal memiliki kandungan baik di dalamnya.

Baca Juga: Masalah Bopeng pada Wajah Bisa Diatasi dengan Racikan Madu hingga Baking Soda, Begini Caranya

Tak hanya kaya akan cita rasa manis alaminya, madu bahkan jadi alternatif sebagai permulaan hidup sehat.

Segudang ramuan herbal bahkan selalu menambahkan madu sebagai komposisinya.

Dikenal memiliki segudang manfaat bagi tubuh, kebiasaan minum madu dengan air panas justru bisa jadi bumerang.

Dilansir dari Intisari, madu memiliki kandungan gula alami di dalamnya.

Baca Juga: Jadi Pilihan untuk Hilangkan Rasa Pahit, Bolehkah Madu Dikonsumsi Setelah Minum Obat?

Saat gua alami tersebut diberi panas, maka madu akan mengeluarkan kimia.

Kimia yang dikeluarkan madu ketika dicampur air panas yaitu 5-hydroxymethylfufural.

Kandungan kimia tersebut bahkan bisa membawa racun.

Baca Juga: Punya Berjuta Manfaat, Rebusan Kunyit Jahe Sereh Jeruk Nipis Madu Ternyata Berisiko Timbulkan Efek Samping Ini, Waspadai

Selain itu, enzim, vitamin, dan mineral di dalam madu yang dicampur air panas juga akan rusak.

Dengan begitu, madu justru akan kehilangan nutrisi dan kandungan baiknya.

Lalu, bagaimana ya cara terbaik untuk mengonsumsi madu?

Bahya jika madu dicampur air hangat

Jika tak ingin kehilangan kebiasaan minum madu dicampur air panas, ada baiknya perhatikan betul suhu airnya.

Pastikan, tepat di kisaran 35 derajat celcius.

Sebagai informasi, beberapa orang dengan kondisi tertentu juga harus berhati-hati apabila ingin mengonsumsi madu.

Baca Juga: Hilangkan Komedo dengan Campuran Pisang, Gandum dan Madu! Lihat Perubahannya Setelah Seminggu

Berikut kriteria orang yang sebaiknya tidak berlebihan mengonsumsi madu:

- Anak di bawah 1 tahun

- Penyakit serius Clostridium botulinum

Nah, dengan begitu Moms bisa jadi lebih bijak dalam menerapkan kebiasaan minum madu dicampur air panas, ya.

Baca Juga: Bekas Jerawat Minggat! Campur Baking Soda dan Madu, Ini Sederet Manfaat Kesehatan dan Kecantikan yang Didapat