Niat Ingin Agar Bayi Cepat Tidur, 3 Kebiasaan Ini Justru Salah Besar! Begini Penjelasannya

By Gabriela Stefani, Senin, 7 September 2020 | 13:15 WIB
3 kebiasaan agar bayi cepat tidur yang ternyata salah (Freepik)

 

Nakita.id - Mungkin Moms melakukan berbagai cara agar bayi cepat tidur.

Pasalnya jam tidur bayi yang belum teratur membuat mereka kadang masih terjaga hingga tengah malam.

Padahal Moms dan Dads sudah lelah seharian bekerja.

Baca Juga: Ingin Tidur Bayi Lebih Berkualitas? Coba Sederet Tips Ini Moms

Bahkan mungkin ada beberapa kebiasaan yang ternyata dianggap ampuh membuat Si Kecil cepat tidur dan tidak terbangun tengah malam.

Tapi tahu tidak Moms ada 3 kebiasaan agar bayi cepat tidur yang ternyata harus dihindari.

1. Membuat bayi tidak tidur seharian

Salah satu cara agar bayi cepat tidur di malam hari biasanya membuatnya tetap terjaga seharian.

Pasalnya orangtua akan berasumsi Si Kecil akan lelah setelah seharian beraktivitas.

Baca Juga: Tak Disangka, Tidur Seranjang bersama Si Kecil Ternyata juga Bisa Menjadi Ajang #FamilyQuality yang Kaya Manfaat Lo Moms, Sudah Coba?