Jangan Buru-buru Ke Optik, Ternyata Baking Soda Mampu Menyelamatkan Kacamata Baret, Begini Caranya

By Cecilia Ardisty, Senin, 7 September 2020 | 21:00 WIB
Menyelamatkan kacamata baret dengan baking soda (freepik)

Nakita.id - Bukan rahasia lagi jika baking soda sangat bermanfaat bagi semua aspek kehidupan kita.

Baking soda dapat membersihkan mesin cuci dari bau tak sedap tumpukan deterjen hingga mengusir semut.

Pada aspek kecantikan, campuran baking soda dan air bisa menghilangkan mata panda hingga mencerahkan ketiak.

Baca Juga: Cuma Butuh 10 Menit Mata Panda Bisa Hilang dengan Baking Soda, Begini Tips Mudah dari Beauty Vlogger

Sementara pada aspek kesehatan, meminum baking soda mencegah penyakit asam lambung, mulas, hingga ISK.

Tak berhenti sampai disitu, baking soda juga mampu menyelamatkan kacamata karena baret atau goresan.

Lantas, bagaimana baking soda bisa menyelamatkan kacamata yang baret atau tergores? 

Baca Juga: Hanya Rutin Pakai Campuran Baking Soda dan Kunyit Bisa Bantu Hilangkan Berbagai Masalah Kulit, Begini Cara Buatnya

Baking soda dan air

Jangan dulu ke optik, mencampurkan baking soda dan air dapat menyelamatkan kacamata baret.

Caranya, campurkan 1 sdm baking soda dan 1 sdm air lalu gosok campuran itu ke kacamata baret.

Kemudian bilas lensa kacamata Moms dengan air dan lap menggunakan lap kacamata.

Selain baking soda ada cara lain menyelamatkan kacamata baret.

Baca Juga: Katakan Selamat Tinggal pada Bekas Luka, Cukup Oleskan Campuran Baking Soda dan Air, Kulit Dijamin Bakal Kembali Mulus!

Pembersih kaca mobil

Cairan ini dengan sempurna menolak kelembapan dan menghilangkan goresan kecil.

Selain itu memperbaiki kacamata baret menggunakan pembersih kaca mobil juga membuat kacamata anti mengembun.

Cukup oleskan sedikit cairan ini ke lensa dan kemudian bersihkan dengan gerakan melingkar dengan tisu.

Baca Juga: Ampuh Angkat Sel Kulit Mati Cuma Pakai Baking Soda dengan Campuran 2 Bahan Alami Berikut Ini

Pembersih layar komputer

Selain baking soda, pembersih layar komputer mampu menyelamatkan kacamata baret.

Cairan ini bekerja menghapus kerusakan kecil pada kacamata baret.

Caranya, oleskan cairan pembersih layar komputer ini ke lensa lalu seka permukaan dengan kain bersih yang lembut.

Baca Juga: Hanya dengan Oleskan Campuran Baking Soda dan Kuning Telur ke Rambut, Perubahan Menakjubkan ini yang Akan Terjadi

Pasta gigi non-abrasif

Oleskan sedikit pasta gigi ke jari Moms dan gosok dengan gerakan memutar pada goresan.

Kemudian bersihkan goresan dengan tisu bersih. Jika goresannya terlalu dalam, Moms perlu mengulangi prosedur ini dari 3 hingga 5 kali.

Semir kayu + Vaselin

Untuk menghilangkan goresan, cukup semprotkan ke kacamata Moms.

Setelah itu, Moms bisa mengambil beberapa vaseline dan menyeka permukaan yang bermasalah dengannya. 

Baca Juga: Usir Jerawat Sekaligus Bekasnya Hingga Tak Kembali Lagi dengan Baking Soda, Ternyata Caranya Gampang Banget!