Tanpa Perlu Extension, 10 Cara Alami Ini Bikin Bulu Mata Lentik

By Anisyah Kusumawati, Rabu, 10 Januari 2018 | 13:00 WIB
()

 5. Gunakan sedikit minyak jarak

Minyak jarak dapat memberikan banyak manfaat untuk bulu mata dan pertumbuhan alis.

Untuk menerapkannya, cukup dapatkan maskara bersih, celupkan ke dalam minyak jarak, dan oleskan ke bulu mata Moms sebelum tidur.

Cuci bersih di pagi hari dan ulangi sampai Moms mendapatkan hasil yang Moms inginkan.

BACA JUGA : Langsing dan Ideal! Ternyata Ini Moms Rahasia Kate Midlleton

6. Ambil suplemen biotin

Suplemen biotin adalah salah satu metode pertumbuhan rambut efektif.

Bukan hanya bulu mata, suplemen ini pun bisa juga member manfaat pada rambut dan alis

7. Keriting bulu mata Moms

Mulailah di dasar untuk volume yang paling banyak, lalu keritingkan keatas bulu mata Moms. 

8. Tahu cara terbaik untuk mengaplikasikan maskara

Cara Moms memakai maskara dapat memiliki dampak besar pada bulu mata.

Sebaiknya Moms mengoleskan lapisan maskara ke bagian atas bulu mata terlebih dahulu untuk volume yang intens, lalu aplikasikan seperti biasa.

Penting juga untuk menggoyangkan tongkat maskara di dasar bulu mata Moms agar tetap sempurna sepanjang hari.