Apakah Aman Bayi Tidur Tengkurap? Berikut Hal-hal yang Harus Moms Ketahui dan Perhatikan

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 11 September 2020 | 11:30 WIB
Perhatikan hal-hal yang berkaitan dengan bayi tidur tengkurap (Pixabay)

Bagaimana jika bayi tidur terkurap sendiri sebelum 1 tahun?

Direkomendasikan, sebaiknya Moms menidurkan bayi hingga usianya sekitar 1 tahun, setelah mereka bisa berguling ke kanan dan ke kiri.

Setelah anak bisa berguling ke dua arah, biasanya tak masalah membiarkan si Kecil untuk tidur dalam posisi tengkurap.

Untuk amannya, jangan tinggalkan bayi sebelum mereka terlihat konsisten berguling ke dua arah, tengkurap dan kembali ke tengkurap saat tidur.

Sebelum bayi bisa berguling ke dua arah (tengkurap lalu kembali telentang), mereka harus tidur telentang.

Baca Juga: Sampai Umur Berapa Bayi Tidur Tanpa Bantal? Ketahui Beberapa Faktor Penentunya

Bagaimana jika bayi tidak mau tidur jika tidak tengkurap?

Harvey Karp, seorang dokter anak merekomendasikan untuk menidurkannya menggunakan suara.

Karp merekomendasikan penggunaan suara yang keras dan bergemuruh untuk meniru rahim dengan mesin suara untuk tidur siang dan tidur.

Baca Juga: Si Kecil Sering Terbangun di Waktu Tertentu, Ini Penyebab Bayi Susah Tidur Nyenyak yang Terkadang Tak Disadari