Bisa Jadi Menu Santapan Hari Ini, Simak Cara Masak Daging Ayam Agar Teksturnya Empuk dan Bumbu Meresap ke Dalam

By Rachel Anastasia Agustina, Sabtu, 19 September 2020 | 12:05 WIB
Ilustrasi ayam goreng empuk. (Freepik/racool_studio)

Bisa Jadi Menu Santapan Hari Ini, Simak Cara Masak Daging Ayam Agar Teksturnya Empuk dan Bumbu Meresap ke Dalam

Nakita.id - Ayam goreng biasanya menjadi hidangan yang cukup sering disediakan di meja keluarga Indonesia.

Pasalnya, memasaknya pun dikategorikan cukup mudah, tidak perlu terlalu banyak bumbu lainnya yang dicampurkan.

Namun terkadang, seringkali ayam goreng ini bumbunya tidak meresap sempurna ke dalam dan bahwa dagingnya cenderung masih keras meski sudah dimasak.

Maka dari itu ada beberapa trik yang bisa kita lakukan agar bisa mendapatkan kualitas ayam goreng yang baik.Bisa dimulai dari pemilihan daging ayam yang akan digoreng.

Baca Juga: Restoran Cepat Saji Terkenal Ini Bongkar Rahasia Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah, Dijamin Sama Persis!Ayam Goreng Kuning bisa dibuat dari daging ayam negeri atau ayam kampung.Bagian dada, paha, atau sayap bisa digunakan.Daging ayam kampung akan menghasilkan Ayam Goreng Kuning yang lebih gurih, tetapi dagingnya tidak gemuk dan teksturnya agak kering.Sementara daging ayam negeri lebih empuk dan lebih berlemak, tetapi aromanya kurang segar.Bila menggunakan ayam negeri, pilihlah yang berukuran kecil.

Ayam pejantan memiliki tekstur yang agak keras.

Baca Juga: Cara Membuat Ayam Goreng Menjadi Lebih Sehat, Dijamin Mudah dan Hasilnya Tetap Enak Disantap!