Punya Wajah Glowing Ternyata Tak Sesusah yang Dibayangkan, Cukup Rutin Maskeran dengan Bahan Dapur Rumahan Ini

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 21 September 2020 | 10:25 WIB
Gula merah untuk kulit wajah glowing (Pixabay/GabiSanda )

 

Nakita.id - Kulit wajah bersih dan cerah tidak melulu harus didapatkan dari perawatan skincare mahal.

Moms bisa memanfaatkan bahan dapur rumahan yang tergolong jauh lebih murah dan mudah didapatkan.

Salah satunya adalah gula merah, yang ternyata sudah banyak digunakan untuk perawatan wajah sejak lama.

Melansir dari Mediaindia, berikut adalah manfaat gula merah untuk kecantikan yang bisa Moms dapatkan jika rutin digunakan.

Baca Juga: Eratkan #FamilyQuality dengan Staycation di Dalam Kota, Coba Lakukan Hal Ini Agar Si Kecil Lebih Bersemangat

Baca Juga: Tak Kalah Ampuh dengan Skincare Mahal, Hanya dengan Bayam Keriput dan Lingkaran Hitam di Bawah Mata Bisa Seketika Hilang, Begini Cara Buatnya

1. Scrub gula merah

Gula merah dikenal sebagai exfoliator, yang berguna mengangkat sel kulit mati.

Hal ini karena gula merah mengandung asam glikolik atau bagian terkecil dari alpha-hydroxy acid (AHA).

Karena merupakan bagian terkecil, asam glikolik dapat meresap sampai ke bagian terkecil kulit.

Zat tersebut akan membersihkan kotoran di kulit wajah dan merangsang pertumbuhan sel baru.

Menggunakan gula merah sebagai masker wajah sangat baik karena dapat mengenyalkan dan mempercerah kulit.

2. Pelembab

Gula merah bisa dibilang adalah pelembab alami.

Kandungan di dalamnya akan membuat kulit menjadi lebih kenyal dan halus karena terhidrasi.

Baca Juga: Lebih Ampuh Daripada Kerokan, Mulai Sekarang Cukup Minum Air Rebusan Daun Pepaya untuk Mengatasi Masuk Angin dengan Cepat

Baca Juga: Sederhana dan Murah Meriah, Lakukan Detoks Ginjal Hanya dengan Menggunakan Bawang Merah, Begini Cara Kerjanya

Pengaplikasian gula merah ke wajah juga minim risiko karena tidak ada kandungan kimianya.

3. Wajah glowing

Seperti sudah dibahas, gula merah sangat bagus untuk exfoliator kulit.

Kemampuannya untuk mengangkat sel kulit mati akan membuat wajah jadi lebih glowing atau cerah.

Selain di wajah, Moms juga bisa memakai gula merah di kaki, tangan, atau bagian kulit yang tampak lebih gelap.

4. Menyamarkan bekas luka

Rutin menggunakan masker gula merah dapat menyamarkan bekas luka.

Kandungan asam glikolik dalam gula merah dikenal bisa mencerahkan kulit.

Apalagi, zat tersebut bisa mengontrol pembentukan melanin.

Baca Juga: Rebus Kunyit Bubuk Kemudian Tambahkan Madu, Siapa Sangka Ramuan Sederhana Ini Punya Manfaat Luar Biasa untuk Kesehatan

Baca Juga: Tumbuk Buncis Lalu Oles Merata pada Rambut, Lihat dan Rasakan Apa yang Terjadi pada Kulit Kepala

5. Mencegah jerawat

Selain menjadi exfoliator dan pelembab, gula merah juga bagus untuk mencegah timbulnya jerawat.

Hal ini karena gula merah bisa membersihkan sisa-sisa kotoran di wajah sampai bagian terdalam.

Pemakaian gula merah sebagai masker juga bisa mencegah timbulnya bakteri di wajah.

Untuk menggunakan masker gula merah, Moms bisa mencampurnya dengan berbagai bahan seperti madu, susu, lidah buaya dan juga minyak kelapa.

Selamat mencoba!