Penghasilan Pengemis di Dubai Ternyata Sampai Rp 900 Juta Perbulan

By Shevinna Putti Anggraeni, Jumat, 12 Januari 2018 | 10:03 WIB
Penghasilan Pengemis di Dubai ()

Nakita.id - Memanfaatkan kemurahan hati orang-orang di Dubai, penghasilan pengemis di sana di luar dugaan Moms.

Penghasilan pengemis di Dubai rupanya bisa melebihi para pekerja yang selalu membayar pajak tahunan.

BACA JUGA: Viral! Tulisan Agnez Mo ini Bikin Heboh Media Sosial, Ada Apa?

Hal ini belum banyak diketahui sehingga orang-orang pun terkadang datang ke Arab hanya untuk mengemis selama beberapa bulan saja.

Sementara pengemis merupakan hal ilegal di Dubai dan tentu yang melakukan aksi ini adalah pengemis profesional.

Hanya dengan mengemis bahkan mereka bisa mendapatkan lebih dari Rp 900 juta per bulan.

Tentu besarnya nominal tersebut sangat fantastis dan membuat banyak orang segerombolan pengemis profesional yang memanfaatkan peluang ini.

Dilansir dari odditycentral.com pengakuan seorang pengemis profesional mengatakan mereka cukup melakukan hal yang mudah untuk menarik simpati.

Pertama mereka menargetkan aksinya pada orang yang terlihat kaya dan mempersiapkan kisah pilu untuk sebuah alasan.

BACA JUGA: Nindy Ayunda Unggah Foto Liburan Keluarga, Warganet Malah Salah Fokus

Tak jarang pula mereka membawa-bawa persoalan maupun nama keluarganya untuk mendapat selembar uang.

Bahkan mereka terkadang meminta kepada targetnya sejumlah uang yang cukup besar senilai Rp 3 juta.

Sejumlah orang pun akan benar-benar memberikannya uang senilai permintaannya karena dasar belas kasih mendengar ceritanya.

Terlebih ketika mereka melakukan aksinya pada hari Jum'at atau hari besar agama.

Pada hari Jum'at, mereka lebih memilih untuk menyambangi daerah masjid untuk mendapatkan sejumlah uang dari para jamaah ibadah Jum;at.

Begitu pula ketika hari besar agama yang membuat orang-orang akan lebih mudah untuk memberikan mereka sejumlah uang.

Karena itu banyak dari mereka para pengemis ini adalah seorang turis dengan visa beberapa bulan saja untuk mendapatkan sejumlah uang.

BACA JUGA: Sering Berperan Jadi 'Inem', Ternyata Begini Penampilan Aslinya! No 2 Beda Banget

Para pengemis ini membawa visa dan paspor yang dikeluarkan dengan bisnis atau turis yang mereka gunakan untuk masuk ke Dubai secara legal dengan visa tiga bulan.

Mereka pun mengemis untuk mengumpulkan pundi-pundi kekayaan serta demi kelangsungan hidupnya selama berada di Dubai.

Fenomena ini pun menjadi begitu fantastis karena seorang pengemis bisa berpenghasilan melebihi pekerja dan atau yang emeberikan mereka sejumlah uang.