Lakukan Hal Sepele Ini Sebelum Keramas, Rambut Tipis dan Berketombe Bisa Seketika Tuntas Tanpa Perlu Repot ke Salon

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 29 September 2020 | 09:35 WIB
Rambut tipis dan berketombe bisa teratasi dengan tomat (Pexels)

Tomat merupakan salah satu buah yang mengandung sederet gizi penting di dalamnya.

Melansir dari Healthline, tomat memiliki berbagai vitamin dan mineral, seperti C, K1, K, B9 (folat), B, kalium, antioksidan, likopen, beta karoten, dan masih banyak lagi.

Dengan adanya nutrisi tersebut, tak heran kalau tomat juga sangat berkhasiat untuk tubuh dan kesehatan.

Manfaatnya mulai dari menjaga kesehatan jantung, mengontrol tekanan darah, mengatasi sembelit, menjaga kesehatan mata, hingga mencegah kanker.

Baca Juga: Basmi Uban dan Ketombe Sekaligus Hanya dengan Tomat, Begini Cara Mudah Buatnya

Namun, manfaat tomat ternyata belum berhenti sampai di situ, Moms.

Ternyata ada pula manfaat tomat untuk rambut, lo.

Mengutip dari Boldsky, tomat dipercaya ampuh untuk mengatasi berbagai masalah pada rambut.

Di antaranya, mengatasi rambut tipis, kerontokan, dan kulit kepala yang gatal, mengobati ketombe dan rambut kering, serta menghilangkan bau.

Jika Moms tertarik untuk mencobanya, berikut ini bahan dan cara membuat racikan tomat untuk mengatasi rambut tipis.

Baca Juga: Tak Hanya Nikmat untuk Disantap, Kombinasi Tomat dan Bahan Dapur Ini juga Ampuh Hilangkan Mata Panda dalam Sekejap