Luncurkan Logo 'Pilihan Lebih Sehat', Ini Makna yant Tertera dalam Setiap di Kemasan Pangan

By Ine Yulita Sari, Jumat, 2 Oktober 2020 | 18:15 WIB
Makna Logo 'Pilihan Lebih Sehat' di Kemasan Pangan Olahan (Nestlé Indonesia)

Nakita.id - Badan Pengawas Obat dan Makan (BPOM) belum lama ini meluncurkan logo 'Pilihan Lebih Sehat' di beberapa kemasan pangan olahan.

Peluncuran ini bertujuan untuk konsumen agar lebih bijak dalam membeli makanan dan minuman.

Baca Juga: 5 Label yang Harus Diperhatikan Ibu Hamil Pada Kemasan Make Up dan Skincare Agar Kehamilan dan Janin Tidak Bermasalah

Logo 'Pilihan Lebih Sehat' yang diluncurkan BPOM terdapat dalam kemasan beberapa produk makanan.

Beberapa di antaranya adalah mie instan dan minuman kemasan.

Dua kelompok makanan ini banyak dikonsumsi dan merupakan penyumbang gula, garam, dan lemak yang tinggi pula.

Baca Juga: Kembali Telan Pil Pahit, Majelis Hakim Putuskan Ruben Onsu Sebagai Pihak Penjiplak Desain Kemasan Kasus Ayam Geprek

Logo ini pun mudah dikenali dengan bentuk centang atau checklist hijau yang terdapat tulisan 'Pilihan Lebih Sehat' dan 'Dibandingkan Produk Sejenis Bila Dikonsumsi Dalam Jumlah Wajar'.

Produk-produk makanan yang berhak mendapatkan logo tersebut tentunya harus memenuhi persyaratan.