Coba Mulai Rutin Minum Air Rendaman Nanas di Pagi Hari Saat Perut Kosong, Menurunkan Berat Badan Bukan Lagi Mimpi!
Nakita.id - Ternyata rutin minum air rendaman nanas di pagi hari saat perut kosong bisa menurunkan berat badan.
Seperti diketahui, mudah sekali untuk membuat air rendaman nanas, apa lagi sekarang kita sudah di rumah saja.
Nanas sendiri merupakan buah yang suka dipakai beberapa orang untuk menjadi menu diet setiap hari.
Baca Juga: Hanya Butuh Telaten, Rutin Pakai Buah Nanas dengan Cara Ini Manjur Atasi Rambut Rontok Tanpa Sampo
Selain itu nanas juga bisa membersihkan tubuh kita dari berbagai macam racun atau toksin yang mengendap.
Selain menurunkan berat badan, rutin minum air rendaman nanas juga bisa menyehatkan pencernaan.
Melansir dari Natural Care Box, inilah manfaatnya untuk tubuh dan cara mudah membuat air rendaman nanas.
1. Membantu menurunkan berat badan
Air nanas memungkinkan Moms meningkatkan metabolisme tubuh, mengandung tiamin yang akan mengubah karbohidrat menjadi energi.
Moms akan merasa lebih kenyang, sehingga menghilangkan kegelisahan untuk makan dan mengurangi keinginan konsumsi makanan manis.
Ini memberi Moms nutrisi mikronutrien yang tidak ditawarkan air biasa.
Baca Juga: Tidak Bikin Sengsara, Menurunkan Berat Badan Secara Mudah dengan Konsumsi 5 Buah-buahan Ini
Selain itu, membantu menghindari kram yang terkait dengan kelelahan, karena ini menyediakan potassium yang menjaga keseimbangan elektrolit dalam tubuh.
Air nanas akan membantu Moms melawan peradangan karena mengandung enzim yang disebut bromelain yang berfungsi untuk menghilangkan racun dan retensi cairan.
2. Menjaga hati dan usus
Air nanas membantu detoksifikasi tubuh logam berat, karena mengandung enzim dan antioksidan yang sangat bermanfaat.
Selain untuk menjaga usus halus, juga membantu mengurangi sembelit.
3. Bagus untuk tiroid
Nanas diklaim mengandung senyawa yang disebut yodium, di mana senyawa tersebut sudah banyak digunakan untuk mengobati masalah tiroid.
Cara membuat air rendaman nanas:
Bahan:
- Setengah nanas
- Satu liter air
Cara membuat:
Nanas harus dikupas dan dipotong kecil-kecil dan masukkan dalam botol dengan satu liter air.
Biarkan semalaman untuk mengonsumsinya keesokan harinya.
Bisa juga dengan mencampurkan nanas dengan serpihan kayu manis untuk membuat air nanas.
Bahan:
Baca Juga: Ternyata Nanas Bisa Bikin Keguguran, Simak Penjelasannya
- Setengah nanas utuh dengan kulitnya
- Serpihan kayu manis
- Satu liter air
Cara membuat:
Potong nanas menjadi dua dan lepaskan kulitnya lalu sisihkan untuk infus dan sisanya potong nanas menjadi beberapa bagian.
Rebus air dan tambahkan kulit yang sudah dibersihkan, nanas cincang, dan kayu manis, biarkan diatas api selama 20 menit.
Angkat dan biarkan sekitar 15 menit, lalu saring dan Moms bisa menyimpannya dalam kulkas agar saat Moms minum semakin segar.
Pilihlah salah satu cara membuat air rendaman nanas di atas untuk mendapatkan khasiat untuk tubuh.