Cek Hand Sanitizer Anda Sekarang, Ternyata Hand Sanitizer Tidak Akan Ampuh Tangkal Virus Corona Jika Kondisinya Begini

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 16 Oktober 2020 | 14:00 WIB
Apakah hand sanitizer ampuh bunuh virus dan kuman (Freepik)

Kita juga harus memerhatikan periode kedaluwarsa hand sanitizer yang kita gunakan.

Pasalnya, bahan aktif dalam hand sanitizer yang kedaluwarsa sudah tak efektif lagi untuk membasmi semua jenis virus dan bakteri.

Selain itu, penyimpanan hand sanitizer juga perlu kita gunakan.

Baca Juga: Jangan Lagi Berlebihan Memakai Hand Sanitizer, Pakar Sebut Kebiasaan Itu Bisa Merusak Kulit Tangan

Pastikan botol atau wadah handsanitizer tertutup rapat agar bahan aktif di dalamnya tidak menguap.

Bahan aktif hand sanitizer yang menguap akan membuat prosentasenya menurun sehingga tak lagi efektif basmi patogen penyebab penyakit.

Tidak semua patogen mati karena hand sanitizer

Handsanitizer tidak seratus persen membunuh virus dan bakteri penyebab penyakit.

Menurut laporan Cleveland Clinic, beberapa jenis patogen jahat, seperti Clostridioides difficile (C. diff) dan norovirus, tidak bisa mati dengan hand sanitizer.

Baca Juga: Moms Sudah Tak Tahan Ingin ke Bioskop? Simak 15 Hal yang Harus Dilakukan untuk Meminimalisasi Risiko Tertular Covid-19