Buat Moms dan Si Kecil Makin Betah, Begini Cara yang Bisa #AyahSIAP Lakukan untuk Menciptakan Suasana Tenang dan Nyaman di Rumah

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 29 Oktober 2020 | 13:30 WIB
#AyahSIAP juga mampu mengurus rumah (Freepik.com)

Buat Moms dan Si Kecil Makin Betah, Begini Cara yang Bisa #AyahSIAP Lakukan untuk Menciptakan Suasana Tenang dan Nyaman di Rumah

Nakita.id – #AyahSIAP juga jago mengurus rumah, begini tips menciptakan suasana rumah yang tenang dan nyaman.

Selama ini, tampaknya masih banyak orang yang memandang rumah hanya menjadi tempat yang dapat menjaga dan mendukung kegiatan sehari-hari.

Padahal, sejatinya fungsi rumah lebih dari itu, lo.

Baca Juga: #AyahSIAP Turun Langsung ke Dapur Bantu Siapkan Menu Makan Si Kecil, Dijamin Buat Moms Makin Cinta

Ya, selain sebagai zona perlindungan, rumah juga seharusnya dapat menjadi tempat yang hangat, damai, dan tenang bagi penghuninya.

Sebagai #AyahSIAP, Dads tentu ingin mewujudkannya untuk Moms dan buah hati tercinta, bukan?

Tenang saja, Dads bisa mengikuti beberapa tips berikut ini untuk membuat rumah lebih tenang dan nyaman.

Baca Juga: Ternyata Bacakan Dongeng Sebelum Tidur Untuk Aktivitas #AyahSIAP Berikan 4 Manfaat Tak Terduga Untuk Si Kecil

1. Mengatur pencahayaan

Pencahayaan sangat penting karena bukan hanya mengatur ritme keseluruhan ruang, tetapi langsung dapat memengaruhi suasana hati.

Cahaya yang terlalu terang atau kurang tepat bisa menimbulkan perasaan kacau atau gelisah, sehingga mungkin berpotensi munculnya sakit kepala ringan.

Untuk itu, Dads perlu mengatur sumber cahaya di dalam ruangan sehingga bisa memberikan rasa tenang.

Akan tetapi, cahaya juga sebaiknya tidak membanjiri ruangan. Biasanya beberapa jenis pencahayaan yang dipasang rumah, antara lain lampu langit-langit, lampu meja, dan lampu lantai untuk menyorot berbagai bagian ruangan.

Selain lampu, jangan lupakan fungsi sinar matahari.

Baca Juga: Keluarga Bahagia Berawal dari #AyahSIAP, Coba Contoh Sederet Peran Dads Ini Agar Si Kecil Tumbuh dengan Baik

Namun, penempatan masuknya sinar matahari juga perlu dipikirkan.

Pasalnya, sinar matahari yang langsung mengalir masuk ke dalam ruangan bisa sangat menyilaukan.

Tak hanya itu, cahaya alami juga bisa membuat lukisan atau karya seni cepat memudar.

Untuk mengontrol tingkat cahaya alami, Dads bisa memasang dua lapisan penutup jendela.

Yakni lapisan cahaya yang biasanya merupakan kain tipis untuk menyaring sinar matahari sekaligus memberikan privasi. Kemudian, lapisan kedua berupa tirai tebal untuk menutup ruangan.

Baca Juga: #AyahSIAP Ajarkan Sederet Hal-hal Baik Ini Pada Si Kecil Sejak Dini untuk Tumbuh Kembangnya, Yuk Cari Tahu!

2. Memilih warna

Warna dapat memiliki dampak yang sangat besar terhadap kondisi psikologis, emosional, fisik, dan bahkan kesehatan kita.

Melansir dari laman Elle Decor, kombinasi warna yang dipilih tentunya akan memberikan kekuatan yang luar biasa untuk menghadirkan suasana damai serta perasaan tenang dan nyaman di dalam rumah Anda.

"Warna mungkin menjadi salah satu alat paling mudah untuk memanipulasi suasana hati dalam suatu ruang," kata pendiri MR Architecture + Decor, David Mann.

Menurutnya, warna-warna cerah akan memberikan energi. Selain itu, kombinasi warna yang tepat mampu menenangkan beban pikiran, memperlambat detak jantung, menurunkan tekanan darah, hingga mengurangi tingkat kecemasan.

Baca Juga: Dijamin Tetap Bisa Menjadi #AyahSIAP Meski Sibuk Bekerja, Mulai Sekarang Lakukan 6 Cara Ini Untuk Lebih Dekat dengan Si Kecil

Warna pastel khususnya dikenal membawa efek menenangkan. Akan tetapi, Dads bisa saja memilih warna lain yang mungkin bisa memberikan ketenangan.

Mendesain rumah yang tenteram bukan berarti Dads harus melepaskan warna-warna cerah dan jenuh favorit Anda.

Hanya saja yang perlu diperhatikan adalah penempatannya, misalnya di dalam lemari atau laci.

3. Menambahkan aromaterapi

Bau, sentuhan, suara dapat meningkatkan ketenangan dan sama pentingnya seperti tampilan visual.

Maka dari itu, Dads bisa menempatkan seikat bunga segar atau wewangian dari aromaterapi di meja. Cara tersebut akan menimbulkan semangat dan membawa ketenangan di rumah.

Baca Juga: Coba Jadi #AyahSIAP yang Bikin Si Kecil Bahagia dengan Melakukan Permainan Menyenangkan Ini

4. Merapikan ruangan

Tips yang satu ini seharusnya cukup mudah dilakukan karena berlaku untuk semua ruangan di rumah.

Barang yang berantakan di lantai atau terlalu banyak pernak-pernik di atas meja rias, tentu saja menambah kecemasan.

Nah, itu dia beberapa tips yang dapat #AyahSIAP lakukan untuk menciptakan rumah yang tenang dan nyaman. Selamat mencoba!

Baca Juga: Jadi Panutan Si Kecil, Begini Seharusnya #AyahSIAP Bersikap untuk Mengajarkan Kejujuran pada Anak

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips Menciptakan Rumah yang Tenang dan Nyaman".