#AyahSIAP Tak Hanya Pintar Cari Uang Tapi juga Jago Mendidik Anak, Begini 4 Tips yang Bisa Dads Lakukan untuk Ajarkan Si Kecil Kemandirian

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 31 Oktober 2020 | 13:10 WIB
#AyahSIAP sebaiknya mulai mengajarkan sikap mandiri pada anak sedari dini (Freepik.com)

Selesaikan masalah sendiri

Berikan kesempatan pada anak untuk menyelesaikan masalahnya sendiri dan mengenal konsekuensi atas pilihannya.

Temani anak dengan cara mendengar dan menerima perasaan yang sedang ia alami, tanpa menghakimi, tanpa perlu tergesa-gesa memberikannya solusi.

Biarkan anak memutuskan solusi atas masalahnya. Baik atau tidak penyelesaiannya yang ia buat, hal tersebut akan menjadi pengalaman berharga dalam prosesnya belajar mandiri.

Hindari memaksa

Orangtua tentu ingin anak mendapatkan yang terbaik. Namun, sebaiknya mulai dari sekarang berhenti memaksa anak melakukan sesuatu.

Baca Juga: Tak Hanya Bantu Pasang Popok, Jadilah #AyahSIAP Untuk Membuat Moms Bahagia Setelah Melahirkan, Begini Caranya 

Sebagai gantinya, bimbing anak untuk melakukan yang sebaiknya dilakukan, namun berikan ia pilihan kapan akan melakukannya.

Contoh kecilnya adalah makan. Hindari memaksa anak makan saat ia berkata belum merasa lapar.

Biarkan ia mengalami konsekuensi logis atas pilihannya, yakni merasakan lapar karena tidak makan.

Saat anak mengenal rasa "butuh", maka ia akan inisiatif melakukannya.

Nah, itu dia cara yang bisa #AyahSIAP lakukan untuk mengajarkan anak sikap mandiri. Selamat mencoba!

Baca Juga: Optimalkan Tumbuh Kembang Si Kecil dengan Dads Jadi #AyahSIAP Ajari Mereka Bertanggung Jawab 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips Mengajarkan Anak Kemandirian Sejak Dini dan Manfaatnya".