Ternyata Cara Menyiram Tentukan Kesehatan Tanaman

By David Togatorop, Rabu, 17 Januari 2018 | 06:45 WIB
()

Nakita.id -  Selain mengetahui kapan harus menyiram, Moms juga harus menyadari waktu yang tepat untuk berhenti menyiram tanaman.

Cara termudah adalah ketika air tampak mengalir keluar pot.

Hati-hati, tanah yang terlalu kering akan cenderung memberikan ruang bagi air untuk langsung mengalir keluar dari pot.

BACA JUGA: Hidangan Cepat dan Lezat dengan Telur Ceplok Masak Kecap

Ulangi proses penyiraman beberapa kali hingga tanah yang sangat kering kembali lembab.

Cara menyiram

Meski terdengar sederhana, namun mengetahui cara menyiram yang tepat dapat berperan dalam menjaga kesehatan tanaman.

Cobalah menyiram tanaman Moms pada pagi hari, tepat ketika akar tanaman lebih mampu menyerap nutrisi dari tanah.

Tanaman menjadi lebih mampu menghadapi panas matahari setelahnya.

Namun, jika Moms hanya bisa menyiram tanaman pada sore hari, pastikan tanaman tersebut sudah kering sebelum malam agar tetap sehat.

BACA JUGA: Pesan Dokter: Patuhi Jadwal Pemeriksaan Dalam (PD) Agar Janin Sehat

Sistem irigasi tetes merupakan sistem menyiram yang ideal.

Terlebih lagi jika Moms harus menyiram beberapa pot dalam waktu bersamaan.

Namun, tidak salah juga menggunakan cara tradisional dengan menggunakan penyiraman dan selang selama Moms tetap berhati-hati.