Sebelum Ingin Hilangkan Uban di Rambut, Ketahui Dulu 4 Hal Penting Ini Supaya Tidak Menyesal

By Poetri Hanzani, Selasa, 3 November 2020 | 11:40 WIB
Ilustrasi rambut beruban (Freepik)

Sebelum Ingin Hilangkan Uban di Rambut, Ketahui Dulu 4 Hal Penting Ini Supaya Tidak Menyesal

Nakita.id - Bagi sebagian orang, munculnya uban di rambut tentu membuat penampilan jadi tidak percaya diri.

Seiring bertambahnya usia, uban memang mulai muncul dan sulit untuk kita hindari.

Salah satu tanda penuaan ini bahkan juga bisa terjadi pada usia muda.

Baca Juga: Uban Bisa Hilang Permanen Sampai Ke Akar Hanya dengan Rempah Murah Meriah Ini

Baca Juga: Tak Hanya Manfaat Toge untuk Kesuburan, Ternyata Juga Ampuh Hilangkan Uban dan Ketombe Secara Alami, Penasaran?

Nah sebelum Moms berusaha menghilangkan uban, ada baiknya ketahui dulu beberapa hal berikut ini.

Jangan mencabut uban

Mencabut uban akan merusak folikel dalam jangka panjang.

Cara terbaik adalah mengecat rambut beruban sehingga pewarna hanya sampai batang rambut.

Merusak folikel akan mengakibatkan rambutmu rontok. Atau, kamu dapat memotongnya lebih pendek.

Fokus membuat rambut menjadi kuat

Coba ganti sampo dan kondisioner dengan formula yang menjadikan kualitas rambutmu lebih cerah.

Formula itu akan memastikan bahwa setiap helai rambut berwarna abu-abu yang kamu miliki berubah perlahan-lahan, dan tidak menunjukkan perbedaan mencolok bagi orang lain yang melihatmu.

Baca Juga: Cuma Modal Irisan Gambas Kering, Uban atau Rambut Putih Lenyap Seketika, Jauh Lebih Baik Ketimbang Semir

Baca Juga: Parut Jahe dan Oleskan ke Kepala yang Beruban, Setelah 10 Menit Lihat Hasilnya Rambut Uban Hilang Tak Bersisa

Jika berencana mewarnai rambut, buatlah sedemikian halus

Pilihan terbaik adalah mendatangi pewarna rambut profesional yang memang tugasnya mewarnai rambutmu dan hasilnya akan tampak alami.

Namun, kalau hanya ada beberapa spot untuk diwarnai, kamu bisa menyesuaikan tone rambut dengan berbagai pilihan cat rambut.

Pakai minyak rambut

Baca Juga: Basmi Uban Secepat Kilat Hanya dengan Biji Buah Mangga, Begini Cara Mudahnya

Baca Juga: Cara Ampuh Hilangkan Uban dengan Campuran Minyak Kelapa dan Jus Lemon, Buktikan Sendiri Khasiatnya

Pemakaian minyak rambut dapat melembutkan serta melemaskan rambut yang baik untuk pertumbuhan rambut jangka panjang.

Minyak rambut juga memberikan kilau yang tampak sehat pada rambutmu, sehingga tak terlihat kusam dan rapuh.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sadar Mempunyai Rambut Beruban? Ini yang Harus Kamu Lakukan