Tenyata Ini Alasan Tampilan Wajah di Cermin Berbeda Dengan Hasil Foto

By Fadhila Auliya Widiaputri, Kamis, 18 Januari 2018 | 12:28 WIB
Ternyata ada penjelasan di balik bedanya wajah di depan cermin dan hasil foto ()

Ketika kita berfoto selfie, kita cenderung lebih dekat ke kamera karena kita yang memegang ponselnya.

Seorang fotografer lain, Michael Levy mengatakan saat menatap wajah di cermin kita cenderung melihat sisi terbaik kita.

"Saat menatap cermin, tanpa sadar kita memutar muka, biasanya ke sudut tertentu yang menurut kita paling bagus. Ini menjadi tampilan kita paling menarik," ucapnya.

Hal itu berbeda dengan hasil foto dimana kita diam dan tidak bisa bergerak seperti saat melihat cermin.

"Pada hasil foto, kita bisa melihat detail wajah kita, apalagi kalau di-zoom.

Sementara dalam dunia nyata kita selalu bergerak, kita tidak fokus pada setiap titik atau pori-pori wajah," tambahnya.

Selain itu, kebiasaan memandang wajah pada cermin secara tak langsung membuat kita merasa akrab dan nyaman dengan tampilan tersebut.

Dengan begitu kita lebih memilih tampilan yang ada pada cermin dibandingkan dengan tampilan yang ada pada hasil foto.

"Melihat diri kita di cermin kita anggap sebuah kesan yang pasti. Kita melihat sesuatu yang akrab dan ini menimbulkan rasa suka.

Kita akan lebih memilih tampilan wajah kita seperti yang ada di cermin dibanding hasil foto," kata Pamela Rutledge, peneliti bidang psikologi.

Sebuah studi menjelaskan bahwa orang cenderung lebih suka melihat versi apa yang mereka lihat dibandingkan yang seperti orang lain lihat.

BACA JUGA: Isu Ditanggapi Santai, Ini Cantiknya Lucinta Luna dalam Foto-fotonya