Anak Pertama Donita Cemburu Sampai Bikin Kewalahan, Bagaimana Mengatasinya?

By Anisyah Kusumawati, Jumat, 19 Januari 2018 | 08:26 WIB
()

Hal itu karena penting bagi Ibu untuk menanamkan rasa percaya pada batita bahwa orangtuanya tetap menyayanginya seperti sedia kala.

Berikut adalah cara untuk membuat batita merasa dicintai layaknya sang adik, sehingga kecemburuan pun hilang.

BACA JUGA : Langka! Keluarga ini Tak Pernah Merasa Sakit Bahkan saat Patah Tulang

Jelaskan apa saja yang bayi butuhkan

Perhatian yang terbagi pada adik baru, memungkinkan anak sulung menjadi rewel dan cemburu.

Cara mengatasinya, biarkan ia tahu bahwa Moms mencintainya sama seperti Moms mencintai adik kecil.

Misalnya dengan sering-sering memeluk dan memberi respons positif saat berinteraksi dengan si batita.

Berikan ia pengertian: di usianya yang masih sangat kecil, bayi memerlukan ibunya untuk menggendong, menyusui, dan sebagainya.

Ini akan membuat kakak batita tetap merasa istimewa.

Ajarkan kelembutan

Kadang-kadang anak yang lebih tua bisa menjadi sedikit kasar pada bayi, karena ia belum bisa mengontrol gerakannya dan belum menyadari betapa rapuh bayi yang baru lahir.

 Bantulah anak memahami bahwa adiknya masih terlalu kecil untuk bermain bersamanya sekarang, tapi Moms bisa membiarkannya memegang jari-jari adik bayi.

Kenalkan anak untuk bermain dengan lembut.

Pertama-tama Moms bisa memberi contoh dengan menggunakan boneka agar ia tahu bagaimana seharusnya memperlakukan bayi dengan lembut agar anak bisa memahaminya.