Hasilnya Nggak Bikin Nyesel! Mulai Sekarang Cobalah Perawatan Air Cucian Beras untuk Kecantikan dan Kesehatan Kulit

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 26 November 2020 | 13:35 WIB
Air cucian beras bermanfaat untuk kecantikan (Pixabay/@moritz320)

3. Pengobatan jerawat

Sifat anti inflamasi dan astringen dari air beras mengurangi dan mencegah jerawat.

Perbedaan antara ini dengan produk serupa adalah tidak mengandung bahan kimia yang keras dan membuat kulit Moms terasa lembut.

Nah Moms bisa mengoleskan langsung ke komedo dan jerawat dengan kapas.

Lakukan cara ini dua kali dalam setiap harinya.

4. Obat anti diare

Mineral dalam beras menjadikannya pilihan yang baik untuk mengobati gejala diare.

Baca Juga: Kulit Bisa Kembali Mulus, Begini Cara Memudarkan Bekas Luka dengan Beras Kencur

Baca Juga: Tanpa ke Salon, Rambut Bisa Lurus Alami Hanya dengan Tepung Beras, Begini Cara Menggunakannya

Moms cukup tambahkan sejumput garam ke segelas air beras dan minum dua kali sehari.

Moms dapat meminumnya sampai diare hilang.

5. Energi alami

Minum air beras memberi tubuh 8 asam amino esensial yang meregenerasi otot.

Ini juga mengandung sedikit karbohidrat yang merupakan sumber energi untuk berolahraga.

Minumlah segelas air beras setengah jam sebelum olahraga.