Singgung Duit Menipis Sampai Berurai Air Mata, Nikita Mirzani Blak-blakan Akui dan Ungkap Rasa Terima Kasih pada Sosok Ini

By Ela Aprilia Putriningtyas, Sabtu, 5 Desember 2020 | 14:15 WIB
Nikita Mirzani. (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)

Nikita Mirzani menganggap pertemuannya dengan Fitri Salhuteru sebagai angin segar di tengah keterpurukannya.

"Niki ketemu Kak Fitri saat Niki terpuruk banget waktu itu," terang Nikita.

Baca Juga: Tak Bisa Mengelak, Ternyata Begini Perangai Asli Nikita Mirzani pada Keluarganya di Rumah, 'Marahnya Bisa Bener-bener Marah'

"Uang pun cuma ada beberapa lah, tapi lama dengan kak Fitri selama kurang lebih 4 tahun banyak banget positifnya banyak banget rejeki yang Niki dapat," kata Nikita.

Nikita Mirzani menyebut jika sosok Fitri Salhuteru yang selalu bersifat positif beri dampak baik untuk dirinya.

Baca Juga: Bikin Tepok Jidat, Nikita Willy dengan Entengnya Buang Barang-barang Mewah Milik Indra Priawan: 'Gue Pikir Itu Sampah'

"Kak Fitri orangnya juga positif terus, jadi sifat baik dia akhirnya keserep sama Niki dan Niki bisa rasakan sekarang gitu," kata Nikita.

Di balik sosoknya yang garang dan kerap ceplas-ceplos Nikita tak sungkan tunjukkan sisi baiknya.

Bahkan Nikita Mirzani diketahui juga sudah memiliki bangunan masjid sendiri di dua kota berbeda.

Selain itu Nikita Mirzani juga tak segan memberikan sebagian rezekinya untuk gaji pada guru ngaji.