Dijamin Tak Akan Sia-sia, Melakukan Hal Simpel Ini untuk #FamilyQuality Buat Bayi 4 Bulan Moms Lebih Cerdas dari Bayi Lainnya

By Aullia Rachma Puteri, Minggu, 13 Desember 2020 | 10:52 WIB
#FamilyQuality yang bisa Moms lakukan dengan bayi 4 bulan (Freepik)

Dijamin Tak Akan Sia-sia, Melakukan Hal Simpel Ini untuk #FamilyQuality Buat Bayi 4 Bulan Moms Lebih Cerdas dari Bayi Lainnya

Nakita.id - Ketika bayi sudah menginjak usia 4 bulan, saat itulah bayi Moms bisa diajak #FamilyQuality.

Ya memang, mulai dari Si Kecil lahir pun Moms harusnya melakukan #FamilyQuality bersama, tapi bayi baru lahir kan belum bisa melihat dan mendengar dengan jelas.

Bayi akan bisa diajak komunikasi 2 arah ketika mereka sudah menginjak usia 4 bulan.

Inilah waktu yang pas untuk Moms dan Dads melakukan #FamilyQuality yang menyenangkan tentunya.

Baca Juga: Akhir Pekan Cocok untuk Habiskan #FamilyQuality dengan Mengajarkan Kebersihan Diri pada Si Kecil, Coba Deh!

Bicara soal family time atau waktu bersama keluarga, ada baiknya jika melakukan hal yang bermanfaat.

Untuk itu, Nakita.id punya sedikit rekomendasi yang dijamin bermanfaat bagi Moms dan juga bayi 4 bulan kalian.

Saran ini selain membuat hubungan Moms dan anak semakin erat, bisa membuat bayi 4 bulan Moms makin cerdas dari kebanyakan bayi lainnya lho.

Inilah kegiatan yang bisa Moms lakukan dengan bayi 4 bulan agar Si Kecil menjadi cerdas:

Baca Juga: Kehabisan Ide #FamilyQuality di Tengah Pandemi? Coba Ajak Si Kecil Berolahraga Bersama dan Siap-siap Lihat Manfaatnya yang Luar Biasa

1. Baca buku

membaca buku

Jika Moms mengira kalau ini terlalu dini, kalian salah.

Tak ada salahnya mengajak bayi 4 bulan Moms membaca buku.

"Bayi sangat tertarik pada buku dengan gambar asli. Mereka akan mengasosiasikan membaca dengan pelukan dan cinta," kata Linda Clinard seorang penulis Family Time Reading Fun.

2. Pelukan

pelukan

Bayi 4 bulan akan merasa aman jika Moms memeluknya. Dan jika Moms sadar, pelukan penuh cinta dari Moms ini akan membuat bayi 4 bulan kalian jadi lebih cerdas.

Baca Juga: Tak Akan Bosan Lagi Ada di Rumah Selama Pandemi Jika Moms Lakukan #FamilyQuality Menyenangkan Ini

3. Menyanyi

menyanyi

Bayi 4 bulan sudah bisa diajak komunikasi 2 arah, meski mereka hanya bisa merespon dengan tangisan atau bahkan senyuman.

Mengajak bernyanyi lagu anak-anak dapat membuat anak Moms sangat senang, dan tentunya cerdas.

Karena saat menyanyi, secara tidak langsung bayi 4 bulan akan menyerap kosa kata baru.

4. Bermain ciluk ba

Bermain ciluk ba

Kalau untuk anak balita, biasanya bernama petak umpet. Tapi kalau untuk bayi 4 bulan, Moms cukup bermain ciluk ba sambil memangkunya.

Baca Juga: Bukan Hanya Melepas Stres, #FamilyQuality Ajak Anak Pergi Jalan-jalan Punya Sederet Manfaat Luar Biasa yang Sayang untuk Dilewatkan

Secara tidak langsung, bayi akan belajar bahwa benda bisa hilang dan bisa muncul kembali.

5. Klitiki kakinya

Klitiki kaki bayi

Jika ada mitos tentang mengelitiki kaki bisa menyebabkan bayi susah minum ASI, jangan percaya.

Kenyataannya, mengelitiki kaki bayi 4 bulan dapat memberikan rangsangan, dan rangsangan ini tentu akan sampai ke otak.

Baca Juga: Manfaatkan #FamilyQuality Untuk Ajarkan Anak Mengenali Hoax, Coba Lakukan 5 Cara Agar Si Kecil Tak Mudah Percaya Berita Bohong

Otak akan bekerja lebih keras, dan ini membuat bayi 4 bulan semakin cerdas dari bayi lainnya.

6. Jangan ajak menonton TV

Jangan ajak bayi 4 bulan menonton tv

American Academy of Pediatrics mengatakan anak-anak tidak boleh terpapar waktu layar apa pun sebelum usia 18 bulan, kata Rosette Yson-Zaragoza, seorang dokter anak di Southern Orange County Pediatric Associates.

"Situasi menonton non-interaktif semacam itu bisa berbahaya bagi perkembangan bahasa bayi," katanya.

"Ia hanya boleh mengenal orangtuanya atau orang lain sampai 18 bulan, dan setelah usia 18 bulan, jika mereka akan menonton sesuatu secara online, tonton dan lihat bersama mereka, dan bicarakan tentang apa yang Anda lihat," lanjutnya.

Baca Juga: Sekaligus Tingkatkan #FamilyQuality, 4 Aktivitas Fisik Untuk Anak di Rumah Aja Selama Pandemi Covid-19 Ini Patut Dicoba