Tetap Jaga Kreativitas Si Kecil di Tengah Masa Pandemi Covid-19 dengan Berbagai Kegiatan Kreasi dan Inovatif untuk Mereka

By Rachel Anastasia Agustina, Kamis, 17 Desember 2020 | 15:35 WIB
Ilustrasi anak kreatif. (Freepik/pvproductions)

Tetap Jaga Kreativitas Si Kecil di Tengah Masa Pandemi Covid-19 dengan Berbagai Kegiatan Kreasi dan Inovatif untuk Mereka

Nakita.id - Di tengah pandemi Covid-19 tantangan terbaru untuk anak-anak adalah 'berdamai' dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).Di mana biasanya pembelajaran satu ini dianggap kurang efektif untuk mendukung Si Kecil dalam studinya.Sehingga menjadi tantangan juga untuk Moms dan Dads di rumah untuk membuat Si Kecil lebih aktif lagi.

Baca Juga: Yuk Jadikan Si Kecil Jadi Lebih Kreatif Selama di Rumah Aja, Begini Caranya Moms

Baik orangtua atau pun guru harus bekerja sama untuk memotivasi Si Kecil agar tetap bisa berkreasi dan berinovasi.

Meski pun ruang gerak semakin terbatas dikarenakan pandemi covid-19 atau virus corona yang sedang merebak.

Sehingga tak heran berbagai cara pun dilakukan untuk bisa membuat Si Kecil tetap termotivasi melalui PJJ itu.

Baca Juga: Kreatif Tanpa Batas, Ini Sederet Hal Seru yang Bisa Dicontek Saat Putuskan di Rumah Saja di Masa Pandemi Covid-19

Memahami tantangan tersebut, Nestle DANCOW FortiGro kembali menghadirkan program DANCOW Kreasi Anak Indonesia (DKAI) 2020.

Acara itu dilaksanakan secara online atau daring selama tahun 2020 ini.

Program ini juga didukung oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia.

Di mana acara ini menjadi wadah bagi banyak siswa sekolah dasar (SD) di tanah air untuk berkarya.

Baca Juga: Wah Siapa Sangka, Ternyata Orang yang Suka Melamun Disebut Memiliki Kecerdasan Lebih oleh Ahli yang Meneliti Ini

"Saya mewakili Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan mengapresiasi PT Nestle Indonesia yang telah mendukung anak-anak agar tetap produktif dan kreatif di rumah." ujar Nadiem Makarim selaku Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia dalam webinar bertajuk "Grand Final & Press Conference DANCOW Kreasi Anak Indonesia 2020" yang diselenggarakan oleh DANCOW.

"Saya mendapatkan informasi ada lebih dari 1.700 ide kreatif yang muncul dari program ini.

"Meliputi bidang lingkungan, ilmu pengetahuan dan teknologi, nutrisi, dan juga seni." tambahnya.

Baca Juga: Yuk Ajak Si Kecil #FamilyQuality Membuat DIY Lilin Plastisin dari Bahan-bahan yang Ada Di Dapur Ternyata Punya Manfaat Luar Biasa Ini

"Selain itu apresiasi saya sampaikan pada PT Nestle Indonesia yang telah berkolaborasi dengan Kemendikbud untuk mendukung anak-anak dengan memenuhi kebutuhan nutrisi mereka." jelasnya kembali.

"Program seperti ini membantu pemerintah untuk memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan." tandas Nadiem Makarim.

Pada kompetisi ini ada beberapa kategori yang diberikan untuk anak-anak memberikan karya terbaiknya.

Baca Juga: Bukan Hanya Mengajar, Begini Tips untuk Para Guru Agar Mampu Menulis Kreatif dan Menciptakan Karya yang Luar Biasa Versi Bobo Creative WeekMulai dari kategori Lingkungan, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Nutrisi, serta Seni dan Kreativitas.Pada kompetisi ini ada sekitar 1.705 ide kreatif atau karya yang sudah diberikan oleh anak bangsa dari seluruh Indonesia.“Saya sangat kagum melihat kreativitas yang tertuangkan di ide-ide yang terkumpul. Saya berharap DKAI dapat menginspirasi anak-anak Indonesia untuk lebih berani dalam mengekspresikan ide dan pemikiran mereka.

Baca Juga: Bisa Dicontoh oleh Para Guru! Begini Cara Menciptakan Suasana Belajar di Rumah Menjadi Menyenangkan dengan Media Game Sederhana di Acara Bobo Creative Week

Seluruh anak yang telah mengumpulkan idenya merupakan pemenang dan DKAI merupakan wadahnya kita merayakan kemenangan kita bersama,” ungkap Shahnaz Haque, perwakilan juri DKAI 2020.Masing-masing dari kategori mendapatkan Tabungan Pendidikan dengan rincian:Kategori Kreasi untuk kelas 1-2 SD, di mana 20 ide kreasi terbaik mendapatkan masing-masing Rp 1.500.000.Lalu ada kategori inovasi untuk kelas 3-6 dengan rincian:

Baca Juga: Kalina Octaranny Baru Kasih Tahu Malam Sebelumnya, Aming Kaget Media Sudah Tahu Lebih Dulu Padahal Dia Belum Bicara Apa-apa- Juara 1 masing-masing kategori mendapatkan Rp 20.000.000- Juara 2 masing-masing kategori mendapatkan Rp 15.000.000- Juara 3 masing-masing kategori mendapatkan Rp 10.000.000Juara favorit mendapatkan Rp 5.000.000Lalu terakhir ada Guru Terbaik yang mendapatkan Rp 5.000.000.

Baca Juga: Ini Pilihan Aplikasi Terbaik di Android dan iOS untuk Buat Ide Kreatif Bikin Kartu Lebaran 2020