Jangan Sampai Kecolongan, Waspada Gejala Covid-19 pada Anak, Kenali Tanda-tanda Berikut Ini

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 24 Desember 2020 | 10:18 WIB
Kenali gejala Covid-19 pada anak ()

Nakita.id - Covid-19 atau corona hingga saat ini masih menjadi perhatian dunia.

Terlebih virus corona juga dapat menyerang siapa saja baik anak-anak atau dewasa hingga tua.

Waspada untuk semua Moms agar lebih memperhatikan kondisi kesehatan anak jangan sampai tanda gejala infeksi virus Covid-19 ada pada anak tetapi dibiarkan saja karena kurang paham dengan gejala yang ditimbulkan.

Baca Juga: Sudah Ada yang Membuktikan, Sangat Mungkin Seseorang Sembuh dari Covid-19 dengan Berbekal Panduan Ini Meski Hanya di Rumah

Anak-anak bisa sangat rentan terhadap penularan Covid-19.

Sebab mereka akan lebih sering menyentuh atau melakukan apa saja yang mereka sukai.

Baca Juga: Trik Mudah Mengajak Anak Rajin Cuci Tangan untuk Mencegah Penularan Virus Corona

Terlebih jika anak-anak masih sangat kecil dan belum paham tentang pandemi yang sudah setahun terjadi ini.

Maka sebagai orangtua Moms harus waspada dan selalu mencoba untuk melihat gejala apa yang muncul pada anak.

Lalu apa saja tanda gejala jika anak mungkin mengalami infeksi virus corona?

Berikut nakita.id kutip dari laman Kompas.com gejala yang dapat ditimbulkan akibat virus corona.

Gejala paling umum anak akan mengalami batuk hingga pilek yang bersifat umum.

Selanjutnya anak biasanya juga mengalami masalah lain seperti pada pernapasan.

Baca Juga: Bukan Cuma Demam dan Sesak Napas, Ternyata Terinfeksi Virus Corona juga Tunjukkan 4 Gejala Tak Biasa yang Masih Jarang Diketahui Orang

Lebih berbahaya jika gejala pernapasan itu menyerang pada paru-paru yang menyebabkan pneumonia.

Pneumonia biasanya disertai dengan demam, hingga rasa sesak di bagian dada.

Baca Juga: Minum Air Putih Setiap 15 Menit Bisa Jadi Alternatif Obat Covid-19? Begini Faktanya

Tanda gejala anak mengalami infeksi Covid-19 dan penyakit saluran pernapasam memang sedikit sulit untuk dibedakan.

Jangan sampai anak terjangkit virus Covid-19 yang berbahaya, ada baiknya untuk mencoba mencegahnya lebih dini.

Ilustrasi anak yang mengalami gejala terserang penyakit.

Nah, apa yang harus Moms lakukan untuk membantu mencegah penularan Covid-19? Simak cara mudah berikut ini.

Coba ajak anak untuk rutin memakai hand sanitizer setiap hari tapi pastikan untuk tidak terlalu sering menggunakannya.

Baca Juga: Tak Selamanya Kuat, Ahli Sebut Pria Lebih Rentan dan Berbahaya Ketika Terinfeksi Virus Corona, Ini yang Jadi Penyebabnya

Tangan anak anak mungkin akan menjadi kering jika terlalu sering menggunakan hand sanitizer.

Tetap ajak anak mencuci tangan sesering mungkin dengan sabun dan air mengalir.

Tugas Moms mengajarkan anak bagaimana cara mencuci tangan yang benar dan dengan durasi yang disarankan.

Baca Juga: Tetap Berikan ASI Meski Terpapar Covid-19, Studi Buktikan ASI Moms yang Terbukti Positif Corona Malah Hasilkan Antibodi untuk Lawan Virus Corona

Sebagai tindakan pencegahan lebih awal Moms juga bisa untuk membawa anak ke dokter jika mengalami gajala lebih dari 3 hari.

Jika anak mulai rasakan lemas, tidur terus menerus, napas sesak hingga alami demam 39 derajat, kejang, muntah, dan tidak dapat minum segera bawa ke pusat kesehatan terdekat.

Jangan lupa untuk mengimbangi konsumsi air saat anak sedang sakit tetap terhidrasi.

#NakitaCovid19