Pernah Disumpahi Ayu Ting Ting Putus, Ivan Gunawan Ngaku Senang Terbebas dari Sang Biduan Meski Dulu Kerap Terlihat Mesra di Layar Kaca

By Ela Aprilia Putriningtyas, Jumat, 25 Desember 2020 | 06:30 WIB
Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting. (Kolase foto instagram.com/@bellaapriliasant & @ayutingting92)

Ivan Gunawan mengatakan jika dirinya tipe orang yang susah untuk menyukai seseorang, tetapi jika ia merasa suka akan menjadi sangat menyukai sosok tersebut.

Ivan Gunawan pun lantas membeberkan bagaimana tipe idealnya untuk sosok perempuan idaman.

Baca Juga: Dicurigai Sudah Nikah Siri, Deddy Corbuzier Akhirnya Bongkar Fakta Sebenarnya, Ivan Gunawan: 'Gue Tahu Lo Lagi Bahagia'

"Aku tuh suka perempuan yang manja, yang sweet, yang kalem. Karena kalau aku dapat perempuan yang meledak-ledak kaya aku juga jadinya kan pusing," kata Ivan Gunawan.

Membeberkan kriteria idamannya, Ivan Gunawan mengaku lebih menyukai wanita yang juga bisa ia poles sesuai keinginannya.

Baca Juga: Belum Apa-apa Sudah Diisukan Putus dari Adit Jayusman, Warganet Gercep Jodohkan Ayu Ting Ting dengan Adik Sara Wijayanto Gara-gara Momen Ini

"Jadi aku suka sama perempuan cantik yang bisa aku dandanin," kata Ivan Gunawan.

Mengaku menyukai wanita cantik yang bisa ia dandani, Ivan Gunawan menyebut nama wanita cantik yang pernah dekat dengan dirinya.

"Makanya aku punya Aura, punya Bella tersalurkan gitu," kata Igun.

"Aku memang mencari baby queen yang standarnya paling pendek tuh 175," tambah Ivan Gunawan.