Muncul Varian Baru dari Virus Corona, Ahli Beberkan Fakta yang Bikin Khawatir dan Bongkar Cara Melindungi Diri dari Virus

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 27 Desember 2020 | 11:12 WIB
Ahli beberkan soal virus corona varian baru (Freepik)

Katanya virus corona varian baru ini memiliki tingkat penularan yang cukup tinggi.

Hal ini lah yang membuatnya khawatir.

"Jadi virus corona ini karena ini virus RNA akan terus bermutasi dan terus berubah dan sebetulnya sudah banyak mutasi yang teridentifikasi sejak Bulan April lalu di Wuhan," ujar dr Erlina.

Baca Juga: Ngapain Beli Vitamin Mahal-mahal, Cukup dengan Rutin Konsumsi Jamur Jenis Ini Tubuh Seketika Bisa Kuat Melawan Virus Corona

"Ini perlu kita waspadai karena dikatakan virus-virus yang bermutasi ini adalah mudah menular," jelas dr. Erlina.

"Kemampuan menularkan 70 persen lebih banyak dibandingkan varian yang lain, Sebagai petugas kesehatan mewakili teman-teman di pelayanan kesehatan saya sungguh khawatir ini," sambungnya.

Oleh karena itu, dr. Erlina setuju untuk pemerintah membatasi penerbangan dari dan ke negara yang sudah melaporkan adanya virus corona varian baru ini agar virus tersebut tak masuk ke Indonesia.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Cetak Rekor Baru Tembus 700 Ribu Orang, WHO Ungkap Hal yang Harus Dilakukan Ketika Berkontak dengan Pasien Positif Virus Corona