Akui Sempat Putus-Nyambung dengan Sang Kekasih, Atta Halilintar Blak-blakan Mengaku Kesal Hubungannya dengan Aurel Hermasnyah Selalu Diatur Netizen

By Ine Yulita Sari, Rabu, 30 Desember 2020 | 16:10 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. (instagram.com/attahalilintar)

Nakita.id - Belum lama ini, hubungan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah dikabarkan kandas.

Mengenai hal ini, Atta pun sempat memberikan klarifikasi soal hubungannya saat ini.

Baca Juga: Unggahan Terbaru Aurel Hermansyah Banjir Komentar karena Hal Ini, Benarkan Isu Putus dan Gagal Nikah dengan Atta Halilintar?

Diakui Atta, wajar jika dalam sebuah hubungan ada pasang surut hingga putus-nyambung.

Apalagi, hubungannya dengan Aurel belum genap satu tahun sehingga wajar saja jika sering diterpa gosip tak sedap hingga dikabarkan putus.

Baca Juga: Sebut Hubungan Asmaranya dengan Aurel Hermansyah Tidak Sehat, Atta Halilintar Akui Ada Keretakan: 'Putus Nyambung'

"Namanya hubungan kadang ada ngambek-ngambekan, ada putus nyamung, apalagi kita setahun aja belum," ujarnya seperti dikutip dari akun YouTube dengan judul "Klarifikasi Atta Halilintar Soal hubungan yang Tak Kunjung Pasti."

Tak hanya klarifikasi soal kabar hubungannya yang kandas, Atta mengaku kesal dengan Netizen.

Atta pun mengaku seringkali merasa kesal lantaran banyak netizen yang justru mengatur-atur hubungannya dengan Aurel.

Baca Juga: Kabar Putus Hubungan dengan Aurel Hermansyah Terus Mengusik, Ahli Tarot Terawang Kisah Asmara Atta Halilintar: 'Kelihatannya Renggang'

"Jadi kadang hubungan saya sama dia kayak diatur orang, kasian dia udah nutup akun instagram, jadi itu kan seperti mental dia jadi keganggu," ungkapnya.

Baca Juga: Atta Halilintar Lebih Pilih Temui Yuni Shara Dibanding Krisdayanti Untuk Minta Restu, Anang Hermansyah: 'Gak Aneh'

Atta pun kembali menegaskan soal tuduhan hubungan keduanya yang kerap kali dianggap settingan oleh banyak pihak.

"Kalau settingan gak sampai sepanjang ini, banyak pertemuan kita di luar sosmed, orang nikah aja bisa cerai kan bukan berarti settingan.

Jadi jangan dibilang-bilang gimana, kasian dia, kasian adek saya juga sampe dibilang gak bertanggung jawab," kata Atta.

Ditanya soal perasaannya, Atta Halilintar pun mengakui dirinya sayang pada Aurel.

Baca Juga: Dituding Hubungannya Tak Baik-baik Saja dan Terancam Putus, Atta Halilintar Akhirnya Angkat Bicara

Bahkan saat ditanya siapa diantara keduanya yang paling bucin, jawaban Atta cukup membahagiakan.

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Santer Kabar Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Putus Setelah Umumkan Gagal Naik Pelaminan Tahun Ini, Sang Youtuber Angkat Suara

Atta pun meminta doa, agar hubungannya dengan Aurel selalu harmonis dan baik-baik saja.

"Yang paling bucin, sama sama si, ya namanya sayang.

Kita sama sama mencoba ada di saat dia dipojokkan dimaki-maki, doakan aja selalu, tulis yang baik baik, karena berita-berita di media bisa merusak hubungan," katanya.