Bikin Sedih, Begini Kisah Seorang Bayi yang Tergeletak di Masjid

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 25 Januari 2018 | 09:48 WIB
Bayi ditemukan di Sajadah Masjid ()

Nakita.id - Seorang calon jamaah masjid yang akan melaksanakan salat Dzuhur di Masjid Baiturrahman, Mojokerto dikagetkan dengan penemuan bayi di atas sajadah imam yang ada di masjid tersebut.

Bayi tak berdosa tersebut tergeletak begitu saja di atas sajadah dan ditemukan dalam keadaan tertidur.

Penemuan bayi itu sekitar pukul 11.55 WIB, menjelang waktu salat.

Bayi berjenis kelamin laki-laki dan dalam keadaan dibedong itu masih dalam keadaan merah, seperti baru lahir beberapa hari yang lalu.

BACA JUGA: Zaskia Mecca Unggah Foto Bareng Anak, Warganet Salah Fokus Sama Ini

Karnadi, penemu bayi tersebut saat itu akan mengumandangkan adzan.

Melihat ada bayi di sajadah imam, ia lantas bergegas menolong si bayi terlebih dahulu.

Karnadi membawa si bayi malang ke rumahnya dan ia melaporkan hal tersebut kepada kepala dusun.

Dilansir dari Surya, Karnadi mengatakan, "Tadi mau adzan saya lihat ada bayi di atas sajadah. Langsung saya bawa pulang."

Kepala dusun dan warga setempat, juga Karnadi membawa bayi tersebut ke Puskesmas Dlanggu untuk memeriksa kondisinya.

BACA JUGA: Catat! 2 Serial Bollywood ini Tayang di Indonesia Tahun 2018

Setelah melakukan pemeriksaan, bayi dengan panjang 51 cm dan bobot 3.2 kg diduga berasal dari sepasang kekasih yang sempat terlihat berlalu-lalang di area masjid beberapa menit sebelum Karyadi masuk ke masjid.