Mentang-mentang Sudah Divaksin Langsung Nongkrong Tanpa Protokol Kesehatan, Raffi Ahmad Kena Tegur Pihak Istana

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 14 Januari 2021 | 10:25 WIB
Raffi Ahmad dikecam karena nongkrong tanpa protokol kesehatan usai disuntik vaksin (Tangkap layar YouTube.com/Sekretariat Presiden)

Halo Raffi Ahmad, setelah divaksin bukan berarti kluyuran rame2 dong. Anda dipilih jatah awal2 vaksin karena followers banyak. Dengan alasan yang sama tolong berikutnya konsisten beri contoh yang baik," tulis Sherina.

Ia juga mengingatkan Raffi Ahmad bahwa penggemarnya telah menjadikannya sebagai contoh dan idola.

"Tolonglah, Anda bisa melakukan lebih baik dari ini. Pengikutmu mengandalkanmu," lanjutnya dalam bahasa Inggris.

Cuitan Sherina Munaf untuk Raffi Ahmad

Baca Juga: Sampai Jadi Trending Topic ke-2 di Twitter, Inilah yang Dirasakan Raffi Ahmad Usai 30 Menit Disuntikkan Vaksin Covid-19

Usai mendengar kabar ini, pihak Istana Kepresidenan pun langsung menegur Raffi Ahmad.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan, pihaknya telah mengingatkan Raffi agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang ada.

"Sudah diingatkan kembali oleh tim komunikasi covid-19 untuk tetap pakai masker, cuci tangan, jaga jarak," kata Heru, Kami (14/1/2021) dikutip dari CNNIndonesia.com.

Wah, kita tunggu saja klarifikasi dari Raffi Ahmad ya, Moms.

Baca Juga: BCL Tak Kunjung Disuntik Padahal Namanya Ikut Disebut Sebagai Penerima Vaksin Bersama Raffi Ahmad dan dr Tirta, Ternyata Ini Alasannya