Ternyata Buah dan Sayur Untuk MPASI Tidak Perlu Banyak-banyak, Cukup Berikan Segini Dalam Satu Hari

By Gabriela Stefani, Selasa, 19 Januari 2021 | 08:47 WIB
Pentingnya sayur dan buah saat MPASI (Freepik)

Nakita.id - Banyak Moms yang percaya bahwa buah dan sayur menjadi makanan yang paling tepat diberikan kepada bayi saat MPASI.

Mengingat buah dan sayur bagi orang dewasa menjadi makanan sehat yang bersumber dari alam.

Perlu Moms tahu bahwa kebutuhan nutrisi dan gizi bayi tidak sama dengan orangtua.

Baca Juga: Tak Bisa Langsung Dihangatkan, Begini Cara Mencairkan MPASI Beku Dari Freezer yang Benar

Memang sayur dan buah menjadi makanan yang sehat bagi orangtua apalagi bagi Moms yang sedang diet.

Tetapi bayi justru tidak membutuhkan sayur dan buah saat MPASI-nya.

Seorang dokter gizi klinik dr. Dina Aulia Insani, Sp.GK menyebutkan justru orangtua perlu 'menukar' jenis makanan orang dewasa dengan bayi.

"Sayur dan buah hanya perkenalan saja, nah itu kasih orangtuanya. Kalau anaknya kasih yang berlemak-lemak yang santan, yang margarin, keju itu bagus itu yang penting untuk anak-anak yang MPASI," jelas dr. Dina dalam wawancara eksklusifnya kepada Nakita.id.

Baca Juga: Tips dan Trik Kenalkan Berbagai Jenis Makanan Pada Bayi Saat MPASI