Jika Rasakan 3 Tanda Ini Artinya Butuh Eksfoliasi Kulit Kepala, Bisa Pakai Sampo Tea Tree Oil hingga Serum, Yuk Cari Tahu Caranya!

By Cecilia Ardisty, Rabu, 20 Januari 2021 | 07:15 WIB
Eksfoliasi kulit kepala (freepik)

5. Alat 

Ketika memberikan sampo, moms bisa sambil menggunakan sikat lembut untuk membantu menghilangkan penumpukan kulit kepala.

Luangkan waktu sejenak untuk memijat rambut sebelum dibilas karena memijat mendukung sirkulasi dan memulai pertumbuhan rambut yang sehat.

Tanda-tanda Moms butuh eksfoliasi kulit kepala

1. Merasakan penumpukan kotoran

Terkadang Moms pernah membilas rambut dengan buru-buru sehingga terjadi penumpukan lapisan tipis lilin menutupi kulit kepala.

Baca Juga: Biasa Cuma Jadi Hiasan di Hidangan Barat, Ternyata Rosemary Berikan 5 Manfaat Kesehatan Tak Terduga Ini Buat Manusia

2. Rambut merasakan "sakit"

Fenomena ini sebenarnya disebabkan oleh peradangan pada akar.

Ketika Moms memiliki produk, kotoran, dan minyak yang menumpuk di sekitar bukaan folikel di mana rambut tumbuh, penumpukan di sekitarnya mulai mencekik akar rambut secara perlahan, dan hal itu menyebabkan peradangan.

Peradangan ini tidak hanya akan mempengaruhi kualitas pertumbuhan rambut, tetapi juga akan melukai secara fisik.

Jadi saat Moms menggerakkan rambut, peradangan akan Moms rasakan.

Baca Juga: Jangan Tunggu Telat Mencoba, Pijat Kurma pada Kulit Kepala dan Rasakan Khasiat Tak Terduga untuk Rambut Lebih Indah

3. Serpihan

Jika Moms menemukan serpihan di kulit kepala ini disebabkan oleh kekeringan, ketombe, atau penumpukkan kotoran.

Nah, kalau Moms mengalami tiga hal di atas sebaiknya mulai melakukan eskfoliasi kulit kepala.