Terungkap Sudah, Ini Alasan Emak-emak Sering Salah 'Sein Kanan Belok Kiri'

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 21 Januari 2021 | 14:30 WIB
Ilustrasi emak-emak mengendarai motor (Facebook/ Afri Deka Sikumbang)

Menguatkan pernyataan Justri, Agus Sani selaku Head of Safety Riding Promotion Wahana, mengatakan ada beberapa kesalahan yang sering dilakukan pengendara wanita terkait lampu sein.

Bukan hanya karena tidak fokus, masih banyak wanita yang belum mengenal karakter motor yang digunakannya.

"Wanita biasanya belum memahami karakter motornya terlebih dahulu, seperti fungsi rem, gas, dan komponen lain seperti sein. Karena itu sering ditemui di jalan yang ingin belok kiri tetapi yang dinyalakan lampu sein kanan," kata Agus mengutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Aksi Emak-emak Terjungkal Akibat Nekat Terobos Palang Kereta Api, Warganet Justru Ngakak: 'Mau Ketawa Takut Dosa'

Baca Juga: Bikin Geleng Kepala, Aksi Emak-emak Pengendara Motor Pakai Helm Cepol Ini Kelewat Kreatif Tapi Berbahaya!

Selain itu, Sony Susmana selaku Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) mengatakan bila tak sedikit wanita yang lupa mematikan lampu sein ketika selesai berbelok atau berganti arah.

"Pengendara wanita juga sering tidak mematikan lampu sein ketika berbelo," tambah Sony.

Nah, oleh sebab itu mulai sekarang Moms harus konsentrasi dan benar-benar mengenal karakter kendaraan sebelum berkendara ya, Moms.