Tampak Acungkan Jempol Usai Disuntik Vaksin Covid-19 Dosis Kedua, Raffi Ahmad Curhat ke dr Reisa Broto Asmoro Rasakan Beberapa Efek Samping Ini

By Yosa Shinta Dewi, Rabu, 27 Januari 2021 | 10:04 WIB
Raffi Ahmad disuntik vaksin Covid-19 dosis kedua (YouTube/ Sekretariat Presiden)

Nakita.id - Vaksin Covid-19 kini menjadi salah satu harapan untuk masyarakat Indonesia guna menekan pandemi virus corona.

Sebagai awalan, jajaran pemerintah, tenaga kesehatan, dan sejumlah perwakilan mendapat giliran perdana mendapatkan vaksin Covid-19 Sinovac.

Bukan hanya Joko Widodo, Raffi Ahmad pun ditunjuk sebagai perwakilan pemuda mendapat giliran disuntik vaksin Covid-19.

Sebelumnya, penyuntikan vaksin Covid-19 dosis pertama diberikan pada Rabu (13/1/2021).

Baca Juga: Bikin Trenyuh Wejangan Raffi Ahmad untuk Rafathar, Putra Semata Wayang Nagita Slavina Pertanyakan Arti Dirinya pada Sang Ayah

Baca Juga: Dihujani Nyinyiran Seantero Indonesia, Raffi Ahmad Dapat Giliran Disuntik Vaksin Covid-19 Tahap Kedua Setelah Jokowi hingga Akui Hal Ini

Hingga dua minggu kemudian, pada Rabu (27/1/2021) orang-orang terpilih ini kembali menyambangi Istana Negara untuk mendapat vaksinasi Covid-19 dosis kedua.

Dilaksanan di Istana Negara, Raffi Ahmad tampak mengacungkan jempol usai mendapat suntikan vaksin Covid-19 dosis kedua.

Tak hanya itu saja, Raffi Ahmad mengaku merasakan beberapa efek samping setelah vaksinasi Covid-19.

Perubahan yang dirasakan Raffi Ahmad itu lantas ia ungkapkan pada dr Reisa Broto Asmoro.

Raffi Ahmad akui rasakan efek samping usai disuntik vaksin Covid-19

"Yang dirasakan saat ini sama kayak pertama kali vaksin," kata Raffi Ahmad dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Rabu (27/1/2021).

Baca Juga: BERITA POPULER: Warganet Sindir Nobu Tidak Tahu Malu karena Percaya Diri Buka Sesi Tanya Jawab hingga Sapa Penggemarnya hingga Ternyata Raffi Ahmad Sering Lakukan Hal Ini Pada Nagita Slavina

Baca Juga: Kepergok Miliki 3 Handphone Tanpa Sepengetahuan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Gelagapan Jelaskan Hal Ini

"Jadinya, ya kayak digigit semut aja sih, alhamdulillah habis itu udah lancar," tandasnya.

Kemudian, dr Reisa bertanya efek samping yang dirasakan suami Nagita Slavina itu usai dua kali disuntik vaksin Covid-19.

Raffi Ahmad lantas terang-terangan merasakan beberapa perubahan.

"Cuma ngantuk dikit, udah sih, saya ngerasa ngantuk sama pegel aja sih, dok, enggak ada yang gimana-gimana," jelas Raffi Ahmad.

Tak lupa, Raffi Ahmad juga mengjak publik supaya tak perlu berpikir dua kali untuk menerima vaksin Covid-19.

"Alhamdulillah, biar pada orang-orang biar pada enggak usah takut.

"Ya, kita kan udah vaksin, ya, alhamdulillah sehat-sehat, mudah-mudahan semua enggak usah takut lagi.

"Karena ini kan vaksin salah satu "senjata" kita untuk bisa kuat dan bisa sehat" pungkas Raffi Ahmad sebagai perwakilan pemuda.

Untuk diketahui, sebelumnya Raffi Ahmad sempat menuai kontroversi.

Baca Juga: Bukan Raffi Ahmad Biasa, Suami Nagita Slavina Tiba-tiba Singgung Masalah Opini Negatif Saat Kasusnya Sudah Tak Lagi Trending, Masih Simpan Dendam dengan Siapa?

Baca Juga: Pijat Diduga Jadi Penyebab Nagita Slavina Keguguran, Benarkah Berbahaya untuk Ibu Hamil?

Raffi Ahmad digugat oleh David Tobing usai diduga melanggar protokol kesahatan.

Diketahui bahwa Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kedapatan menghadiri pesta ulang tahun Ricardo Gelael.

Tak lama setelah terancam hukuman, pihak kepolisian akhirnya menghentikan kasus tersebut lantaran tidak ada bukti kuat Raffi Ahmad melanggar protokol kesehatan.