Sudah Koar-koar Menagih Sampai Tuding Putri Delina Nyolong Warisan, Kini Teddy Tiba-tiba Malah Mengaku Ogah Menerima Harta Lina Jubaedah: ‘Dia Gak Mau Hartanya’

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 29 Januari 2021 | 08:30 WIB
Teddy akhirnya bertemu dengan Rizky Febian dan Putri Delina (Kolase foto Kompas.com/Ira Gita & instagram.com/@putridelinaa)

Saat bertemu dengan Rizky Febian dan Putri Delina, Teddy pun menyempatkan menjelaskan bahwa dirinya hanya ingin memperjuangkan warisan untuk Bintang.

"Teddy tidak meminta buat dirinya sendiri. Memang sejak saya diminta jadi kuasa hukumnya, Teddy cuma pengin memperjuangkan hak waris Bintang dari harta warisan Lina, bukan untuk dirinya," jelas Ali Nurdin.

Bahkan, Ali Nurdin menyebut kliennya enggan menerima harta warisan Lina sekalipun Rizky Febian dan Putri Delina memberinya.

"Sampai saat ini Teddy bilang dia laki-laki dan masih sehat ada pekerjaan, dia enggak mau juga ya hartanya. Dia tidak mau menuntut hak dia sebagai ahli waris. Dia mau buat Bintang aja," kata Ali Nurdin.

Baca Juga: Sudah Bertemu Sampai Selesaikan Masalah dengan Baik, Rizky Febian Blak-blakan Ceritakan Awal Mula Masalah dengan Teddy

Agar permasalahan harta warisan cepat selesai, ketiganya pun berencana akan mengadakan pertemuan lagi dua minggu ke depan.

Dalam pertemuan berikutnya, Ali Nurdin pun berharap sudah ada hasil yang bisa disepakati oleh kedua belah pihak.

"Artinya kedua belah pihak menurunkan tensi menuju pada kesepakatan. Ya Teddy tidak menuntut hak dia sebagai pewaris, dia mengusahakan warisan itu ada haknya Bintang. Semoga sudah ada hasil pertemuan berikutnya," pungkasnya.

Wah, semoga persoalan harta warisan Lina Jubaedah bisa cepat tuntas ya, Moms.

Baca Juga: Tak Menyangka Warisan Lina akan Jadi Masalah Besar, Rizky Febian Akui Sudah Bertemu Teddy, 'Sok Mau Berapa? Yang Penting Mamah Tenang'