Katanya Tak Mau Menikah Lagi, Ririn Ekawati Justru Dikabarkan Akan Jadi Istri Sah Ibnu Jamil Pekan Ini: 'Sudah Mendaftar di KUA'

By Nita Febriani, Jumat, 29 Januari 2021 | 19:30 WIB
Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati (Instagram/@ibnujamilo)

Nakita.id - Kabar hubungan Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil mengundang banyak sorotan.

Pasalnya, Ririn dan Ibnu secara tiba-tiba nampak menghabiskan waktu liburan bersama hingga pamer potret mesra.

Ini cukup mengejutkan lantaran janda dan duda ini telah cukup lama menikmati kesendirian masing-masing.

Baca Juga: Lama Tak Dengar Kabarnya, Ririn Ekawati Tiba-tiba Singgung Soal Badai dalam Hidupnya Usai 2 Bulan Tak Lagi Unggah Kemesraan dengan Ibnu Jamil, Ada Apa?

Ririn sendiri diketahui pernah 2 kali menikah dan dikaruniai 2 orang anak.

Di usia yang masih sangat belia, yaitu 19 tahun, Ririn Ekawati sudah menjalani biduk rumah tangga, tapi sayang hanay bertahan selama lima tahun lalu kandas.

Kemudian Ririn dikabarkan menikah kembali dengan seorang pengusaha kaya di tahun 2015.

Namun sayang, pernikahan keduanya ini kembali berakhir lantaran sang suami terlebih dahulu dipanggil oleh sang maha kuasa.

Baca Juga: Banyak Bantu Pemakaman Ibunda Ririn Ekawati, Ibnu Jamil Ternyata Dapat Pesan Ini Dari Calon Mertuanya Sebelum Meninggal

Sang suami, Ferry Wijaya meninggal lantaran menderita penyakit leukimia dan Ririn pun kembali menyandang status janda.

Merasa begitu kehilangan dalam keadaan masih sangat mencintai suaminya, Ririn pun pernah berujar tak memiliki keinginan untuk menikah lagi.

Bahkan saat ada seorang pria yang datang ke rumah untuk melamar, Ririn langsung menolak mentah-mentah lantaran prinsipnya menganggap Ferry Wijaya adalah suami terakhir.

Baca Juga: Bak Sebuah Firasat, Ririn Ekawati Ungkap Hal Ini Sebelum Ibunda Meninggal Dunia karena Covid-19

Selama 2 tahun lepas kepergian Ferry Wijaya pun Ririn nampak menikmati kesehariannya sebagai ibu 2 anak.

 

Sampai akhirnya Ririn dikabarkan dekat dengan aktor tampan Ibnu Jamil.

Berbeda dengan Ririn yang terpisahkan oleh maut dengan sang suami, Ibnu justru pernah bolak-balik tergugat cerai namun berujung damai.

Baca Juga: Seolah Tunjukkan Baktinya sebagai Calon Mantu, Ibnu Jamil Rela Turun Langsung ke Liang Lahat Demi Kuburkan Mendiang Ibu Ririn Ekawati

Hingga pada Mei 2018, Ibnu dan mantan istrinya, Ade Maya akhirnya resmi bercerai dengan kesepakatan harta gono-gini mencapai ratusan juta rupiah.

Sama-sama telah merasakan asam garam hidup sendiri sebagai single parent untuk waktu yang cukup lama.

Kini Ririn dan Ibnu nampaknya tak butuh waktu lama lagi untuk memutuskan melangkah ke jenjang yang lebih serius.

Baca Juga: Suara Serak Tahan Tangis Air Mata Ririn Ekawati Ungkap Peran Ibnu Jamil di Tengah Kesedihannya Kehilangan Ibunda Tercinta

Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil

Usai hubungannya terendus publik pada November tahun lalu, Ibnu pun gerak cepat untuk bertemu keluarga Ririn dan mempersuntingnya.

Bahkan keduanya dikabarkan akan segera menikah dalam waktu dekat.

Kabar ini sudah dikonfirmasi oleh Kepala KUA Tanah Abang, Jakarta Pusat, Mawardi.

Baca Juga: Ibunda Ririn Ekawati Meninggal Dunia, Unggahan Ibnu Jamil Selaku Calon Mantu Banjir Komentar

Mawardi menyebut Ibnu dan Ririn sudah mendaftarkan pernikahan dan akan dilangsungkan minggu ini.

"Ya benar sudah mendaftarkan di KUA Tanah Abang. Insya Allah di minggu ini," kata Mawardi seperti dikutip dari Kompas.com.

 

Meski begitu, mawardi enggan membocorkan tanggal dan lokasi tepat pernikahan Ririn dan Ibnu.

Pasalnya, Mawardi memehang teguh amanah untuk menjaga privasi keluarga. Ia pula lah yang akan ditunjuk sebagai penghulu nantinya.

"Waktu dan tempat beliau berpesan ini privasi buat keluarga, pesan kepada kami untuk tidak mengatakan itu," pungkasnya.

Baca Juga: Bantah Mentah-mentah Hubungannya dengan Ibnu Jamil adalah Settingan, Ririn Ekawati: 'Sejak Kapan Aku Settingan?'