Ayu Ting Ting Diisukan Gagal Lepas Status Janda, Adik Sang Biduan Lipur Lara Ibu Bilqis hingga Ingatkan Soal Tugas: 'Bergandeng Tangan Lagi'

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 4 Februari 2021 | 14:15 WIB
Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman (Instagram/@ayutingting92)

Nakita.id - Pedangdut cantik Ayu Ting Ting dikabarkan gagal naik pelaminan tahun ini.

Kabar tak sedap itu bermula dari Ayu Ting Ting yang bahkan hampir tak menyisakan lagi potret pacarnya, Adit Jayusman.

Jika biasanya Ayu Ting Ting terlihat mesra di berbagai kesempatan, Ayu bahkan tidak membagikan lagi potret berdua.

Baca Juga: Batal Nikah dengan Adit Jayusman, Terungkap Ayu Ting Ting Ternyata Sempat Ajak Ivan Gunawan Pacaran Tapi Ditolak dengan Alasan Ini

Menghapus sebagian besar potret Adit Jayusman lantas kecurigaan pun semakin kuat.

Dikabarkan batal nikah dengan kekasih hatinya, keluarga Ayu Ting Ting disebut-sebut sudah memesan baju hingga souvenir.

Baca Juga: Pernikahan Ayu Ting Ting Diramal Rekayasa Semata, Bak Benarkan Terawangan Buruk, Warganet Curigai Gelagat Tak Biasa Kekasih Adit Jayusman

Ayu Ting Ting yang sempat dimintai keterangan tidak langsung membenarkan atau membantah kabar buruk gagal pernikahannya tersebut.

Biduan cantik itu hanya terus meminta untuk didoakan.

Namun Ayu Ting Ting sempat membeberkan perihal apa saja rencana yang telah dibuat kembali lagi ia pasrahkan pada ketentuan Tuhan.

Ayu Ting Ting pun pasrah perihal jodoh.

"Ya kalau emang belum jodoh gimana ya, kita juga gak bisa apa-apa.

"Kita sudah berencana baik pun ya tetap aja semua balik lagi sama yang di atas. Jodoh, maut, rezeki sudah Allah yang atur," terang Ayu Ting Ting dikutip dari nakita.id.

Baca Juga: Singgung Soal Orang Ketiga, Mbak You Sempat Peringatkan Ayu Ting Ting Seperti Ini Sebelum Muncul Kabar Gagalnya Pernikahannya dengan Adit Jayusman

Bahkan Ayu enggan untuk menyinggung soal persiapan pernikahannya dengan Adit Jayusman.

Gelagat tak biasa Ayu Ting Ting pun seolah menjawab jika gosip yang beredar benar adanya.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Hapus Foto Adit Jayusman, Kabar Batal Nikah Padahal Orangtua Sudah Fitting Baju Resepsi Santer Tersiar: 'Manusia Cuma Bisa Berencana'

Belum lama ini Syifa, adik dari Ayu Ting Ting tampak memberikan dukungan dan pelipur lara untuk sang kakak.

Syifa merupakan salah satu orang yang sangat dekat dengan Ayu Ting Ting selain kedua orangtuanya.

Melalui laman Instagram pribadinya, Syifa tampak membagikan potretnya dengan Ayu Ting Ting.

Adik Ayu Ting Ting memberikan semangat pada kakaknya.

Keduanya tampak kompak dan tersenyum semringah saat menghabiskan waktu liburan bersama di Moscow, Rusia.

Syifa juga menuliskan kalimat semangat untuk kakak tunggalnya untuk menyelesaikan tugasnya menjaga dirinya sampai lulus.

Baca Juga: Ditawari Tinggal Bersama Ayah Sambungnya, Bilqis Tampak Ragu Sampai Harus Dibujuk Ayu Ting Ting: 'Ikut Bunda Sama Pupu Ya?'

"Mungkin Tugas mu belum selesai kaka untuk menjaga adikmu sampai adikmu lulus nanti ," tulis Syifa dengan emoji hati.

Syifa yang seolah ingin menunjukkan dukungannya untuk Ayu Ting Ting pun menuliskan mengajak Ayu untuk bergandeng tangan.

Baca Juga: Imbas Nikah Cuma Awet 20 Hari, Umi Kalsum Berani Luapkan Rasa Kecewa ke Ayu Ting Ting Padahal Sebentar Lagi Jadi Nyonya Adit Jayusman: 'Pasti Si Botak'

"Yukk kita bergandeng tangan lagi," tulis Syifa.

Mendapat dukungan dari adik sematawayangnya, Ayu Ting Ting pun memberikan balasan.

"Akan selsalu jaga km badut @syifaasyifaaa selalu ada utkmu dut," tulis Ayu Ting Ting.