Pernah Mengalami Keluhan Ini? Sebaiknya Jangan Diabaikan Bila Tak Ingin Menderita Masalah Kesehatan Serius

By Nita Febriani, Minggu, 7 Februari 2021 | 17:00 WIB
Deretan masalah kesehatan yang rentan dialami wanita (freepik)

6. Tidak tertarik dengan makanan favorit 

Apakah Moms merasa kenyang padahal belum makan apapun atau justru kehilangan nafsu makan?

Jika iya, maka Moms perlu khawatir.

Semua perubahan dalam kebiasaan makan ini bisa menjadi salah satu tanda kanker ovarium, terutama bila dibarengi dengan nyeri perut dan perubahan kebiasaan buang air besar.

7. Rambut rontok

Rambut rontok merupakan salah satu gejala testosteron rendah, yaitu hormon yang mendukung produksi rambut sehat dan pemeliharaannya.

Tanda yang paling terlihat ialah rambut tidak rata di kepala yang dapat berkembang menjadi kebotakan seiring waktu.

Meski tandanya kurang terlihat, namun rambut di tubuh juga dapat berpengaruh lho Moms, terutama jika mencukur bulu kaki dan ketiak secara teratur.

Baca Juga: Sering Terjadi Pada Bayi Ternyata Ini Penyebab Kolik dan Cari Tahu Penanganannya

8. Moms merasa terlalu panas atau dingin

Jika Moms tidak selalu merasa nyaman pada suhu kamar, mungkin memiliki ketidakseimbangan hormon.

Salah satu alasan ketidakseimbangan hormon bisa jadi karena kadar estrogen Moms, hormon yang mengatur reproduksi wanita.

Biasanya, levelnya dapat berubah di sepanjang hidup dan selama siklus menstruasi.

Tetapi, terkadang terdapat masalah dengan produksinya di dalam tubuh Moms.

Kadar estrogen dapat memengaruhi suhu tubuh. Estrogen rendah bisa menyebabkan hot flash dan estrogen tinggi dapat membuat Moms merasa dingin di tangan dan kaki secara terus-menerus.

Itu dia 8 gejala yang kerap dianggap sepele, namun sebaiknya mulai sekarang jangan lagi diabaikan ya Moms!