Tak Perlu Khawatir, Coba Ganti Ramuan Obat Kuat Alami Sederhana dengan Sederet Makanan Lezat Berikut Ini

By Ela Aprilia Putriningtyas, Senin, 8 Februari 2021 | 18:15 WIB
ramuan obat kuat alami sederhana. (Freepik)

Bayam diketahui kaya akan magnesium, mineral yang mengurangi masalah peradangan dan meningkatkan aliran darah.

Bayam

- Cokelat hitam

Tentu Dads sudah pernah mendengar jika cokelat dapat meningkatkan perasaan bahagia dan menurunkan stres.

Benar saja, rupanya cokelat hitam dapat meningkatkan kadar serotin dan dopamin di otak.

Baca Juga: Dari Bawang Putih Sampai Kulit Semangka, Siapa Sangka Bahan-bahan Ini Bisa Jadi Obat Kuat Alami Super Tokcer

Selain itu cokelat juga mengandung kakao yang baik untuk meningkatkan aliran darah dan melemaskan pembuluh darah serta mengalirkannya ke semua tempat.

- Jahe

Jahe di lingkung sekitar Moms dan Dads tentu tak sulit untuk mendapatkannya.

Terlebih jahe juga dianggap baik untuk mengatasi masalah flu hingga batuk karena rasanya yang sedikit pedas.

Jahe dipercaya ampuh untuk meningkatkan kehidupan seks karena membantu aliran darah dan meningkatkan kesehatan arteri.