Ramalan Mbak You Jadi Nyata? BMKG Sebut 3 Wilayah di Jawa Ini Berpotensi Alami Banjir hingga Ada Belasan Wilayah di Indonesia Berstatus Waspada

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 12 Februari 2021 | 14:51 WIB
Kota Kendal saat banjir di tengah wabah virus corona. (Ponco Wiyono)

Mirip terawangan Mbak You, beberapa waktu lalu, BMKG memberikan perngatan terkait potensi banjir.

Dari data terbaru yang dirilis BMKG pada Kamis, 11 Februari 2021, setidaknya tiga provinsi di Pulau Jawa berstatus siaga akan hujan lebat yang dapat berpotensi banjir tersebut.

"(Peringatan) ini berlaku 12 Februari 2021 pukul 07.00 WIB sampai dengan 13 Februari 2021 pukul 07.00 WIB," kata Kepala Humas BMKG Akhmad Taufan Maulana kepada Kompas.com, Kamis (11/2/2021).

Baca Juga: Suara Dentuman Misterius Makin Sering Terdengar, BMKG Beri Keterangan Soal Munculnya Gelombang Tak Biasa yang Sedang Menghantam Tanah Air

Tiga daerah di Pulau Jawa yang berstatus siaga yakni, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Selain itu, ada wilayah lainnya yang juga perlu waspada soal potensi banjir yakni Jambi (Waspada), Bengkulu, (Waspada), Sumatera Selatan (Waspada), Lampung (Waspada), Banten (Waspada).

DKI Jakarta (Waspada), Jawa Barat (Waspada), Bali (Waspada), Nusa Tenggara Barat (Waspada), Kalimantan Timur (Waspada), Sulawesi Utara (Waspada), Sulawesi Barat (Waspada), Sulawesi Tengah (Waspada), Sulawesi Selatan (Waspada), Papua Barat (Waspada), dan Papua (Waspada).