Selesai Tanpa Drama, Dewi Perssik Maafkan dr. Richard Lee Usai Tahu Alasan Sang Dokter Pajang Fotonya di Konten Youtube

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 13 Februari 2021 | 12:35 WIB
Dokter Richard Lee dan Dewi Perssik (Instagram/@dewiperssikreal @dr.richard_lee)

"Aku enggak suka aja kalau foto aku ditaruh di YouTube dia. Minimal konfirmasi ke aku, ngomong ke aku," buka Dewi Perssik.

"Apakah dokter ini pernah merawat Dewi Perssik," sambungnya.

Dewi Perssik menegaskan kalau sang dokter hanya pernah berfoto dengannya, tapi mantan istri Saipul Jamil ini tidak pernah melakukan perawatan dengan dr. Richard Lee.

Depe merasa dirugikan karena dokter kecantikannya bukan dokter abal-abal seperti yang dituduhkan.

Baca Juga: Ganti Sarapan dengan Buah Pisang, Wanita Ini Terkejut Lihat Perubahan yang Terjadi pada Tubuhnya

"Saya merasa dirugikan banget karena dokter saya bukan dokter abal-abal. Jadi kesannya adalah saya artis yang di-endorse oleh dokter yang mengaku dokter," ujar Dewi Perssik.

"Dia boleh me-review produk apapun tapi jangan sampai artis-artis yang di-endorse atau tidak fotonya dipajang di sana tanpa konfirmasi sehingga merugikan kita." tambahnya.

Setelah sindiran Dewi Perssik ini viral, dr. Richard Lee pun langsung bergegas meminta maaf kepada sang biduan.