Nakita.id - Setelah lama bungkam, akhirnya Ayu Ting Ting beri penjelasan terkait batalnya pernikahannya dengan Adit Jayusman.
Sebelumnya, seorang ahli tarot, Denny Darko menerawang soal penyebab batalnya pernikahan Ayu dengan Adit.
Melalui kanal YouTubenya, Denny Darko menerawang bahwa latar belakang atau perbedaan dari Ayu dan Aditlah yang menjadi satu alasan mereka berpisah.
"Jadi lain ladang lain belalang. Mereka berasal dari tingkat ekonomi sosial yang berbeda, mereka berasal dari latar belakang yang berebeda.
Saat ketemu, ini mereka tidak menikahkan cuma mereka berdua tapi menikahkan keluarga. Dan saat ini terjadi yang dicocokin nggak cuma dua orang tok, ada orang yang lain juga. Ini bukan perkara gampang," jelas Denny.
Lebih lanjut, menurut Denny, ada hal yang dipegang teguh dari dua keluarga sehingga hal itu menyebabkan perpisahan.
"Kalo saya lihat di sini ada beberapa hal yang harus dipegang teguh, keukeuh dan akhirnya tidak bisa terjadi malah yang terjadi apa yang tidak diharapkan, bentrok," sambungnya.
Denny Darko juga menyinggung soal sakit hati Ayu Ting Ting.
"Saya fikir ada satu hal yang membuat Ayu memutuskan ini tadi. Sesuatu yang membuat tersinggung sepertinya. Ini ada hubungannya pasti family," ungkap Denny.
Melalui kanal YouTube Qiss You TV(14/2/2021), Ayu akhirnya menyinggung salah satu masalah yang menjadi pertimbangan mereka berpisah.
Mulanya, Ayu membantah bahwa besarnya mahar menjadi salah satu alasan mereka batal nikah.
"Dalam hal ini, kayaknya nggak mungkin cuma karena masalah mahar yang besar. Itu tidak benar sama sekali kalo masalahnya karena saya minta mahar yang besar, tidak sama sekali," tegas Ayu.
Setelanya, Ayu singgung dua latar belakang keluarga yang berbeda saat ditanya soal alasan batalnya pernikahannya dengan Adit.
"Pernikahan tu ya terutama di budaya kita ya, bukan hanya perkawinan dua individu aja. Jadi kita harus satuin dua keluarga besar yang berebeda latar belakang tapi kita bisa saling menghormati, menghargai, menyayangi satu sama lain," ujar Ayu.
"Ada kewajiban kita pribadi atau keluarga untuk saling menyelaraskan satu sama lain, supaya dua keluarga ini bersatu dengan harmonis. Karena yang nikah nggak cuma kita aja tapi keluarga juga harus menikah," jelas Ayu.
Lebih lanjut, jika dua perbedaan keluarga tidak bisa disatukan, maka hubungan tidak akan berjalan baik untuk selanjutnya.
"Kalo itu tidak berjalan dengan baik, ya susah untuk kedepannya. Kembali lagi kita hanya berencana yang baik Allah yang menentukan jalan yang lain, belum berjodoh ya sudah," ungkap Ayu.
Ayu juga menjelaskan bahwa dirinyalah yang memutuskan hubungannya dengan Adit.
"Yang pertama kali yang membatalkan pernikahan adalah saya, itu keputusan asli saya," ungkap sang biduan.
"Keputusan ini saya ambil pada Hari Selasa, tanggal 2 Februari 2021, dan dia pun sudah menerima dengan ikhlas keputusan saya," sambungnya.