Arsy Tak Kuasa Menahan Tangis, Terungkap Begini Kondisi Ashanty Sebelum Dinyatakan Positif Covid-19

By Ela Aprilia Putriningtyas, Senin, 15 Februari 2021 | 15:45 WIB
Ashanty dan Anang Hermansyah (instagram.com/@azriel_hermansyah)

Nakita.id - Kabar tak sedap datang dari keluarga ASIX atau keluarga Anang Hermansyah.

Mengumumkan positif Covid-19, terungkap kondisi terakhir Ashanty.

Diketahui sebelumnya ibu 2 anak itu memang sudah lama mengidap penyakit autoimun.

Baca Juga: Benarkah Kondisi Ashanty yang Memiliki Autoimun akan Makin Parah karena Terkonfirmasi Positif Covid-19?

Di mana Ashanty bahkan sampai harus menjalani pengobatan sampai ke luar negeri.

Menjalani program pengobatan ke luar negeri sempat ia lakoni sebelum wabah virus corona melanda dunia.

Lama tak terdengar kambuh dari sakit lama yang diderita Ashanty justru kembali mengabarkan berita kesedihan.

Ibu sambung Aurel itu baru saja dikabarkan positif Covid, bersama dengan Aurel Hermansyah juga Asry dan Azriel.

Melalui laman Instagram pribadi Aurel, ia bahkan meminta pada siapa saja yang baru menemui dirinya untuk melakukan tes.

Aurel bahkan mengaku jika sebenarnya, keluarganya cukup rutin untuk menjalani tes PCR.

Biasa negatif saat melakukan cek, Aurel menyebut jika mereka justru positif Covid-19.

Sulung 4 bersaudara itu pun mewanti-wanti kepada siapa saja untuk tetap menjaga kesehatan .

"Stay safe guys, i love you all," tulis Aurel dalam unggahan di Instagram story miliknya.

Baca Juga: Dihantam Sederet Insiden Pahit yang Terjadi Sebelum Aurel Sandang Status Nyonya Atta Halilintar, Peramal Kondang Beri Alarm Terkait Kondisi Ashanty: 'Ada Sesuatu...'

Berbeda dengan Aurel yang memposting kondisinya, Ashanty justru diwakili oleh asisten pribadinya, Vyndika.

Melalui laman Instagram story Ashanty, Vyndika mengungkap kondisi istri Anang Hermansyah itu sebelum dinyatakan positif Covid-19.

"Setiap minggu bunda pasti PCR karena ada sakit bawaan. Terakhir swab tgl 8 februari.

"Sabtu kemarin antigen negatif dan semalem tiba-tiba meriang, flu, batuk, panas tinggi, sesek napas," tulisnya.

Meski semula rajin menjalani tes dengan hasil negatif, Ashanty mendadak mengalami gejala Covid.

Kolase Arsy menangis Ashanty sakit dan kondisi sebelum positif Covid-19

"Tadi malam juga di pcr, dan subuh tadi hasilnya positif covid. Akhirnya semua di rumah di check juga dan yag positif kakak loly, arsy, dan jiel.

"Tolong doanya yaa temen2 semuaaa," tulis Vyndika.

Membagikan kabar keluarga Asix terjangkit Covid-19, Ashanty sebelumnya sempat membagikan cuplikan video saat Arsy menangis melihat ibunya sakit.

Baca Juga: Saat Baru Jadi Nyonya Hermansyah, Ashanty Langsung Kasih Peraturan Anang Hermansyah Seperti Ini Gara-gara Lihat Suaminya Kurang Gizi

Arsy yang datang dari pintu depan tampak mengusap air matanya dan meminta untuk masuk ke kamar Ashanty.

Meski Ashanty mengaku takut karena belum sempat menjalani tes.

"Nggak tega liatnya, tapi bunda belum pcr takutt baru ngga ketemu 2/3 jam ajaa kakk!!," tulis Ashanty.

Mengenakan kerudung berwarna hitam, Ashanty pun melakukan tes setelah sempat mengalami beberapa gejala mirip Covid-19.

Dan benar saja rupanya Ashanty terinfeksi Covid-19 setelah menjalani tes PCR.