Mata Merah Pada Bayi: Inilah 3 Penyebab dan Pertolongan Pertama yang Bisa Dilakukan di Rumah

By Gabriela Stefani, Rabu, 17 Februari 2021 | 18:30 WIB
Penyebab mata merah pada bayi dan cara mengatasinya (Freepik)

Nakita.id Mata merah pada bayi memang cukup membuat orangtua khawatir.

Pasalnya cukup membingungkan apa yang seharusnya dilakukan untuk menyembuhkan mata merah pada bayi.

Kalau orang dewasa mungkin bisa membeli obat tetes di warung kemudian diteteskan dan bisa cepat sembuh.

Nyatanya kalau bayi tidak bisa sembarangan diberikan obat tetes mata yang dijual di pasaran.

Baca Juga: Tips Mengasah Kreativitas selama School From Home dari Anchor Boneeto 'Smart Parent Happy Kids' bersama Majalah Bobo

Sebelum mengetahui cara mengatasinya, Moms perlu tahu dulu penyebab mata merah pada bayi.

Pasalnya penyebab mata merah pada bayi bisa sangat ringan, tetapi bisa juga sangat berat.

Dan untuk mengatasinya pun menyesuaikan dengan penyebab mata bayi menjadi merah.

Seorang dokter mata dr. Dian Astriani, Sp.M dalam wawancara eksklusifnya bersama Nakita.id menyelaskan penyebab mata merah pada bayi yang harus Moms pahami.