Tidak Seharmonis yang Terlihat, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Juga Sempat Menghadapi Prahara Rumah Tangga yang Bikin Nyaris Bercerai, Ada Apa?

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 17 Februari 2021 | 19:15 WIB
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)

Nakita.id - Selama ini rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sering terlihat baik-baik saja.

Siapa sangka, rumah tangga Raffi dan Gigi sempat memiliki prahara yang cukup pelik.

Hal tersebut terungkap dalam cuplikan video tersebut diunggah oleh akun gosip @lambenyiinyir.

"Dulu gua sadis ama bini gua. Gua dulu sadis ama Gigi. Sering gua nggak pulang," ungkap Raffi.

Baca Juga: Tips Mengasah Kreativitas selama School From Home dari Anchor Boneeto 'Smart Parent Happy Kids' bersama Majalah Bobo

"Dulu Gigi 'ya udah kalo kamu nggak pulang-pulang kamu keluar dari rumah', oke. Gua nggak pulang-pulang ampe 3 bulan nggak pulang-pulang," imbuhnya.

Gading bertanya, mengapa Raffi sebelumya bersikap demikian pada Gigi.

Raffi menjelaskan bahwa ia terbiasa hidup sendiri sejak remaja sehingga ia tak takut ketika Gigi mengusirnya dari rumah.

Karena Raffi mengaku memiliki banyak apartemen sehingga ia tak bingung akan bermalam di mana.

Raffi Ahmad bercerita soal prahara rumah tangganya di masa lalu

Tak sampai di situ, Raffi kembali menceritakan prahara rumah tangganya bersama Gigi di masa lalu.

Raffi bercerita bahwa Raffi pernah mengancam Gigi saat sang istri ingin kabur dari rumah.

"Kata Gigi 'ya udah aku aja yang keluar. Aku pergi bawa Rafathar', 'elu (Gigi) pergi bawa Rafathar, sembilan bulan lagi ada Rafathar baru, gua nggak tanggung jawab', dia (Gigi) nggak jadi keluar," jelas Raffi.

Baca Juga: Nagita Slavina Sampai Syok dan Sebut Raffi Ahmad Berdosa, Ayah Rafathar Ternyata Anggap Rumah Tangganya Seperti Ini

Raffi juga mengaku bahwa ia pernah berada di fase yang sudah pasrah dan bahkan nyaris bercerai dengan Gigi, Moms.

Diceritakan sebelum Raffi pergi keliling dunia, ia dan Gigi sedang ribut hebat.

Raffi sudah mengeluarkan segala uneg-unegnya dan menurutnya kata-katanya bisa menyakitkan perasaan Gigi.

Namun setelah itu, ia malah merasa semakin kembali didekatkan pada sang istri.

"Gua udah sampe ungkapin semuanya, sampe kalo didenger di telinganya dia nih, pasti sakit. 'Aku besok mau ke pengadilan agama (kata Gigi)'. Pas udah diomongin semua, malah dideketin, 'kok gua nggak dicere-cerein?'," cerita Raffi.

Hingga Raffi mengaku sering memergoki Gigi sedang menangis dalam salatnya.

Raffi belum tersadar saat melihat Gigi yang terus menangis dalam sujudnya pada Tuhan.

Baca Juga: Sepupu Raffi Ahmad Mendadak Bagikan Kabar Sedih karena Harus Kehilangan Ini, 'Sakit Tiba-Tiba'

Hatinya baru tergerak saat anaknya Rafathar yang bertanya banyak hal padanya.

"Yang nelpon bukan Gigi tapi pake voice note Rafathar 'papa dimana?'. Uwa udah tu. Pernah Rafathar bilang gini 'papa kemana sih kok kalo tidur nggak pernah sama Aa. Pah kenapa sih mama kalo mau tidur suka nangis?'. Oh digituin berkecamuk gua," cerita Raffi.

Hingga akhirnya Raffi tersadar bahwa hanya Gigilah yang bisa menerima segala kebaikan dan kekurangan dirinya.

"Kalo gue ama cewe lain udah, cuma ini yang bisa menerima gua, bukan hanya kebaikan tapi keburukan gua," tegas Raffi.