Kondisi Ashanty Drop Dibongkar oleh Anang Hermansyah, Ayah Aurel Beberkan Keadaan Istri yang Juga Idap Autoimun

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 18 Februari 2021 | 15:00 WIB
Ashanty sempat drop (Instagram/ashanty_ash)

Nakita.id - Kabar tak sedap dari keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty perihal 4 anggota keluarganya yang terjangkit Covid-19 akhir-akhir ini menjadi perbincangan.

Kondisi Ashanty sempat ditunjukkan oleh Azriel Hermansyah yang juga terjangkit Covid-19.

Berada di tempat yang sama dengan Ashanty saat menjalani isolasi mandiri di rumah, Azriel menunjukkan Ashanty yang terkulai lemah di ranjang.

Baca Juga: Pantas Hidupnya Mewah Bak Sultan, Terbongkar Tarif Anang Hermansyah dan Ashanty Sekali Manggung, Cuma Nyanyi dan Belum Termasuk Ini

Ashanty yang mengenakan kerudung hitam bahkan tampak menggunakan bantuan oksigen di hidungnya.

Melihat kondisi Ashanty ini pun banyak yang mengirimkan doa untuk kesembuhan ibu Aurel.

Terlebih diketahui sebelumnya jika Ashanty juga memiliki riwayat penyakit autoimun sebelumnya.

Belum lama ini Anang Hermansyah mengabarkan kondisi kesehatan istrinya, hal itu diungkap melalui tayangan Lambe Tujuh, Rabu (17/2/2021).

Robby Purba sebagai pembawa acara sempat menanyakan bagaimana kondisi kesehatan keluarga Anang, dan siapa yang lebih dulu mengalami gejala Covid-19.

"Mas Anang, Robby mohon izin untuk bertanya, dari semua yang terpapar di rumah yang paling parah gejalanya siapa mas?" tanya Robby Purba.

Anang menyebut jika di awal, Aurel-lah yang menunjukkan gejala demam.

"Memang di awal kalau dilihat dari hasil CT-nya memang Aurel paling rendah kemarin, jadi awal-awalnya dari kakak ke bunda ke Azriel ke Arsy.

Baca Juga: Skakmat! Ashanty Langsung Panik Ketakutan Saat Diminta Lakukan Ini pada Krisdayanti Usai Ada Kisruh KD-Aurel dan Azriel, 'Aduh, Takut'

Kondisi Ashanty usai positif Covid-19

"Dari perkembangan 2 hari 3 hari ini bunda emang drop," kata Anang.

Mengabarkan jika Ashanty mengalami drop, Anang menyebut jika saat ini istrinya masih dirawat di rumah dengan pengawasan ketat.

"Bunda drop, tapi Aurel, Azriel, dan Arsy keadaanya kalau aku bisa lihat kegembiraan mereka apapun yang mereka hadapi kayaknya menghadapai memang (dihadapi dengan baik)," terang Anang.

Anang pun melanjutkan jika kondisi Ashanty ini diperparah dengan penyakit autoimun yang diderita oleh Ashanty.

"Bunda kan ada bawaan autoimun," kata Anang.

Tahu betul kondisi kesehatan istrinya, Anang menyebut jika saat ini Ashanty mendapatkan perawatan ekstra karena penyakit penyerta yang ia idap.

"Ya pokoknya ada perhatian yang lebih lah terhadap bunda, tapi aku selalu bertanya sama dia 'Kamu mau bagaimana, mau bagaimana mau di rumah atau di rumah sakit?'," tanya Anang.

Ashanty pun mengatakan jika dirinya lebih memilih untuk mendapatkan perawatan di rumah.

Baca Juga: Ibu dan Kakaknya Terkapar Lemah dengan Tangan Dililit Infus, Terungkap Perlakuan Arsy Hermasnyah yang Juga Positif Covid-19 pada Ashanty dan Aurel

Namun jika memang harus dirawat di rumah sakit, Anang pun tidak merasa kesusahan sebab menurutnya akses rumah sakit dengan rumahnya cukup dekat.

"Oke, tapi tolong jangan disembunyikan, kalau kamu memang merasa bahwa keadaanmu cukup, kamu kurang bisa melawan keadaan ini ya harus segera ngomong karena kita harus mengambil tindakan," kata Anang menirukan pembicaraannya dengan Ashanty.

"Kebetulan rumah dekat dengan beberapa rumah sakit yang sudah bisa koordinasi dan siap menerima," papar Anang Hermansyah.

Robby Purba pun sempat penasaran apakah Ashanty mengalami kesulitan untuk tidur di malam hari, terlebih ia sempat mendapatkan pesan dari ibu Aurel tengah hari.

Anang pun menyebut jika Ashanty melakukan itu karena memang merasa mendapatkan dukungan dari orang-orang terdekatnya.

Anang pun tidak merasa keberatan jika memang dengan begitu Ashanty dapat melawan keadaannya dengan baik dan memberikan semangat untuk sembuh dari Covid-19.