Dasar Jodoh, Sepasang Pengantin Menikah Setelah 7 Hari Berkenalan di Facebook!

By Fairiza Insani Zatika, Selasa, 30 Januari 2018 | 14:30 WIB
Amedu dan Ijeoma menikah setelah 7 hari berinteraksi di Facebook ()

Nakita.id – Merencanakan pernikahan memang bukanlah hal yang mudah.

Banyak hal yang harus dipersiapkan, bukan hanya biaya tapi juga mental kedua calon pengantin dalam menjalani hubungan rumah tangga.

Tak sedikit pula orang yang membutuhkan waktu lama untuk meyakinkan bahwa pasangannya adalah yang terbaik.

BACA JUGA: Patut Dicoba! Tips Makeup Moms yang Berkacamata Agar Tampil Memesona

Namun lain halnnya dengan lelaki asal Nigeria bernama Chidimma Amedu ini.

Melansir situs Giadinh, Amedu adalah seorang pembuat furniture di Nigeria yang memutuskan untuk mencari istrinya melalui media sosial.

Melalui akun Facebook miliknya, Amedu menceritakan apa yang menjadi keinginannya.

“Saya cukup tua dan siap untuk menikah, saya tidak ingin menyia-nyiakan waktu lagi. Kirimkan profil Anda, orang terbaik akan menikahi saya pada 6 Januari,” tulis Amedu di Facebook.

“Saya sangat serius dengan hal ini, jangan katakan bahwa Anda tidak dapat melihatnya, semoga sukses,” lebih lanjut Amedu menuliskan hal tersebut dalam status Facebook-nya.

Seorang wanita bernama Sophie Ijeoma tak sengaja melihat status tersebut kemudian berkomentar, “Saya senang,”.

Amedu pun secara aktif lalu mengirim pesan ke Ijeoma dan cinta mereka tumbuh melalui Facebook.

BACA JUGA: Ruben Onsu Ungkapkan Rindu Pada Sang Ayah, Warganet Malah Salah Fokus ke Wajahnya

Seminggu kemudian, mereka resmi menikah.

Mereka mengadakan pernikahan secara tradisional

Berkaitan dengan pernikahan ini, Ijeoma, yang ternyata seorang make up artist, mengungkapkan bahwa dia hanya bercanda untuk bersenang-senang saat itu.

“Saya tidak pernah berpikir ini serius,” ujar Ijeoma.

Bertentangan dengan pikiran Ijeoma, Amedu menegaskan bahwa ia berpikir usianya sudah cukup tua untuk menikah, sehingga ia tak bercanda dengan status Facebook-nya.

BACA JUGA: Sering Ketahuan Tidur, Nagita Slavina Ungkap Rahasia Cantik Berseri

Ternyata, selama setahun, Amedu dan Ijeoma telah berteman di Facebook tapi tidak pernah berinteraksi.

“Dia menyukai dan berkomentar di kiriman saya, saya terkejut dan bersemangat untuk membalasnya,” kata Amedu.

Saat pertama kali bertemu dengan Ijeoma di sebuah pusat perbelanjaan, Amedu berseru pada Ijeoma, “Kamu sangat cantik,”.

Semuanya berjalan di luar dugaan. Dua hari setelah pertemuan, Amedu dengan berani mengusulkan ajakan pernikahan yang langsung disetujui Ijeoma.

“Saya mencintainya, terutama keberaniannya,” kata Ijeoma, yang terkesan dengan caranya yang unik untuk mencari istri.

BACA JUGA: 6 Kata Bijak Shah Rukh Khan Ini Bisa Memberi Semangat Hidup, Apa Saja?

Pada tanggal 6 Januari 2018, Amedu dan Ijeoma secara resmi menjadi pasangan suami istri dalam pernikahan tradisional yang diselenggarakan di kota mereka di Nigeria.