Tak Akan Lagi Dibilang Tua! Lakukan Rutinitas Ini Setiap Pagi Agar Wajah Terlihat Awet Muda

By Nita Febriani, Minggu, 21 Februari 2021 | 07:58 WIB
Ilustrasi wajah tampak lebih awet muda (freepik)

 

Sekarang, kita beralih ke langkah yang lebih serius mengenai perawatan kulit di pagi hari agar terlihat awet muda.

5. Bersihkan wajah

Ketika bangun tidur, Moms disaranakan untuk membersihkan wajah secara ringan saja.

Pasalnya, sepanjang malam kotoran dan minyak menumpuk di kulit.

Menggunakan pembersih yang ringan akan membantu wajah Moms terlihat cerah dan awet muda di pagi hari.

6. Eksfoliasi.

Eksfoliasi adalah langkah penting lainnya dalam rutinitas pembersihan wajah.

Moms bisa menggunakan eksfoliator yang lebih sederhana seperti waslap lembut dan air hangat,

Usap dengan gerakannya konsisten: melingkar, ke arah atas.

Tujuannya untuk mengangkat sel kulit mati dari lapisan pertama kulit sehingga regenerasi sel kulit pun berlangsung lebih cepat.

Baca Juga: Tak Usah Buru-buru Beli Krim Anti Penuaan Dini, Rutin Gunakan Dua Bahan Ini Terbukti Bisa Libas Masalah Kulit Keriput, Penasaran?

7.Pelembab

Jangan lupa untuk selalu menggunakan pelembab pada kulit dan juga bibir Moms.

Usai membersihkan wajah dipagi hari, keringkan dengan handuk lembut.

Lalu segera aplikasikan pelembab di wajah untuk mengunci kelembabannya.

 

Dengan begitu, kulit Moms akan terlihat lebih segar dan bercahaya serta awet muda.

Siap mencobanya, Moms?