Muncul Benjolan di Bawah Dagu, Ini Beberapa Macam Penyakit yang Mungkin Dialami Selain Kanker

By Ine Yulita Sari, Minggu, 21 Februari 2021 | 18:30 WIB
Benjolan di bawah dagu (Freepik.com)

Nakita.id - Munculnya benjolan di bawah dagu mungkin akan membuat siapapun khawatir.

Apalagi kemunculan benjolan ini bersamaan dengan berbagai reaksi lainnya.

Benjolan di bawah dagu yang muncul umumnya terasa lembut, empuk, dan terkadang sedikit sakit.

Baca Juga: Bisa Jadi Tanda Penyakit Kanker, Ini Ciri-ciri Benjolan di Bawah Dagu yang Bisa Segera Diatasi

Bukan hanya penyakit ringan, bisa jadi benjolan di bawah dagu tersebut merupakan awal mula munculnya beberapa penyakit yang berbahaya.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan munculnya benjolan di bawah dagu yang bisa Moms ketahui. Yuk simak berikut ini.

Infeksi

Infeksi bakteri maupun virus dapat menyebabkan benjolan terbentuk di bawah dagu.

Seringkali, benjolan ini adalah pembengkakan kelenjar getah bening.