Coba Buat Ramuan Alami Ini dengan Tambahan Air Hangat dan Konsumsi Rutin, Manfaatnya Tak Main-main untuk Tubuh

By Poetri Hanzani, Rabu, 3 Maret 2021 | 16:08 WIB
Manfaat ramuan jahe, bawang putih dan madu (freepik.com/jcomp)

Nakita.id - Apakah Moms pernah mencoba ramuan dari jahe, bawang putih dan madu?

Jahe, bawang putih dan madu memang mempunyai khasiatnya masing-masing.

Namun ketiga bahan tersebut punya manfaat yang sama di mana baik untuk kesehatan tubuh.

Biasanya ramuan ini sering kita konsumsi untuk mengatasi flu, batuk atau sakit tenggorokan.

Baca Juga: Baru Tahu Air Bawang Putih Bisa untuk Menyiram Tanaman hingga Bikin Tumbuhan Jadi Terbebas dari Hama, Begini Cara Buatnya

Coba buat ramuan ini dengan tambahan air hangat di dalamnya, konsumsi dan rasakan manfaatnya pada tubuh.

Cara buatnya juga sangat mudah, hanya perlu siapkan bawang putih, 2 ruas jahe, air dan 4  sendok makan madu.

Haluskan semua bahan ke dalam blender, aduk merata dan minum.

Tentu Moms ingin tahu ya apa saja manfaat ramuan ini untuk tubuh?