Mulai dari Remaja hingga Dewasa Bisa Kena Imbasnya, Inilah Gangguan Menstruasi yang Sering Dialami Para Wanita

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 11 Maret 2021 | 17:40 WIB
Gangguan menstruasi yang biasanya dialami wanita (Freepik.com/Goncalo Costa)

Sebab, pada usia tersebut, organ-organ reproduksinya sudah siap untuk menjalani kehamilan.

“Akan tetapi, ketika sudah memasuki fase reproduksi dewasa, dimana organ-organ mulai siap untuk kehamilan, maka siklus menstruasi akan mulai teratur. Usia 17 tahun ke atas siklus menstruasi sudah harus teratur,” ungkap dr. Ivander dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id.

dr. Ivander R. Utama, F.MAS, SpOG, MSc, Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi, RSIA Bunda Citra Ananda

Adapun faktor yang bisa memengaruhi siklus menstruasi adalah obesitas.

Baca Juga: Begini Cara Bikin Air Rebusan Daun Pepaya untuk Atasi Nyeri Menstruasi, Bahannya Mudah Banget

“Faktor pertama, yaitu obesitas. Obesitas kerap kali membuat siklus menstruasi para wanita menjadi tdak teratur,” kata dokter yang berpraktik di RSIA Bunda Citra Ananda ini.

Mirisnya, bila wanita mengalami obesitas, ada hal lain yang patut diwaspadai, yakni risiko terjadinya PCOS.

Bukan penyakit yang bisa disepelekan, PCOS ini pun akan sangat memengaruhi sel telur yang Moms hasilkan.